MTsN 3 Enrekang Berbenah Sambut Pramuka Madrasah Enrekang

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Enrekang (Humas MTsN 3 Enrekang) - Dalam rangka menyambut Pramuka Akbar Madrasah se-Kabupaten Enrekang, MTsN 3 Enrekang selaku tuan rumah acara melakukan kegiatan “Jumat Bersih” yaitu membersihkan lokasi yang akan dijadikan sebagai tempat kemah Pramuka Akbar Madrasah se-Kabupaten Enrekang.

Kegiatan membersihkan lokasi perkemahan tersebut di lakukan pada hari Jumat 15 April 2017 di Lapangan Ongko Maroangin Kec.Maiwa, sehari setelah rapat persiapan Pramuka Akbar Madrasah se-Kabupaten Enrekang yang bertempat di MTsN 3 Enrekang (Kamis, 14 September 2017). Rencananya, perkemahan tersebut akan di laksanakan pada awal bulan depan. Adapun waktu pelaksanaannya, terdapat 2 Opsi pemilihan tanggal yaitu tanggal 5 – 10 Oktober 2017 atau tanggal 7 – 12 Oktober 2017.

Kegiatan “Jumat Bersih” tersebut dilakukan oleh para guru dan seluruh siswa MTsN 3 Enrekang. Bahkan, bukan cuman para guru dan siswa yang semangat dan antusias untuk bekerja membersihkan lokasi kemah. Tetapi beberapa warga sekitar pun juga ikut serta membantu memotong rumput liar lokasi kemah dengan bantuan mesin pemotong rumput. Setelah rumput dibersihkan dgn mesin pemotong rumput, para siswa mengumpulkan seluruh sisa rumput dan sampah lalu membuangnya ke tempat pembakaran.

“Saya sangat bersemangat dan antusias mengikuti kegiatan “Jumat Bersih” kali ini, apalagi sekolah Kami dilibatkan aktif sebagai tuan rumah perkemahan," Ucap Muhammad Asri,S. Pd (guru bahasa Indonesia MTsN 3 Enrekang).

"Kegiatan Jumat Bersih ini sangat relevan dengan Kepramukaan karena termasuk mencintai alam dengan tidak mengotori lingkungan." imbuh Indrawati Natsir, S.Pd (pembina pramuka MTsN 3 Enrekang). (Bob.Vaa)


Wilayah LAINNYA