Penarikan dan Pelepasan Mahasiswa PPL IAIN Parepare

Parepare, (Humas Parepare) – Setelah melaksanakan Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) selama sebulan lebih, delapan mahasiswa dari Fakultas Syariah dan Hukum Islam (Fakshi)  IAIN Parepare akhirnya ditarik sekaligus dilepas secara resmi pada Senin, 21 Oktober 2024.

Acara penarikan dan pelepasan berlangsung secara sederhana di ruang rapat yang dihadiri Kasubbag Tata Usaha, H. Syaiful Mahsan; Dosen Pembimbing Lapangan, Rasna Paris; Dosen Pamong, Rifdaningsi; Analis SDMA, Sumiati.

Dalam sambutannya, Dosen Pembimbing Lapangan IAIN Parepare, Rasna Paris menyampaikan apresiasi kepada Kementerian Agama Kota Parepare yang telah memberikan kesempatan kepada para mahasiswa untuk belajar dan berkontribusi di lapangan.

"Kami berterima kasih sebesar-besarnya kepada Kementerian Agama Kota Parepare atas kerja samanya selama ini, semoga ilmu dan pengalaman yang diperoleh para mahasiswa selama berada di sini mendapat berkah oleh Allah Swt dan yang tidak kalah pentingnya semoga ilmu yang didapat di sini dapat diaplikasikan nantinya,"ujarnya.

Di sisi lain, Kusubbag TU, H. Syaiful Mahsan juga menyampaikan rasa bangganya atas kinerja para mahasiswa. "Saya mengucapkan rasa syukur dan terima kasih kepada Adik-Adik mahasiswa yang telah menyelesaikan PPL di sini, tentu saja ada rasa haru, namun suatu hal yang luar biasa karena hal yang kalian pahami di sini adalah hikmah yang akan kalian dapat di dunia kerja. Dan semoga Ilmu yang kalian dapatkan selama ber-PPL disini bisa memberikan nuansa dan bekal nantinya setelah lulus kuliah,"ungkapnya.

Para mahasiswa yang mengikuti program ini juga mengungkapkan rasa syukur dan bangga atas kesempatan yang diberikan. 

Acara penarikan ini diakhiri dengan penyerahan sertifikat kepada para mahasiswa sebagai bukti bahwa mereka telah menyelesaikan program PPL dengan baik dan dilanjutkan penyerahan cenderamata dari IAIN kepada Kantor Kemenag Kota Pareapre atas kerja samanya membimbing para mahasiswa PPL selama bekerja di Kemenag. 

Para mahasiswa juga menyempatkan diri untuk foto bersama sebagai kenang-kenangan atas perjalanan mereka selama di Kantor Kementerian Agama Kota Parepare.

Penarikan mahasiswa ini menandakan selesainya satu fase penting dalam perjalanan pendidikan mereka, sekaligus menyiapkan mereka untuk langkah selanjutnya menuju dunia kerja yang lebih luas.

Diketahui, delapan mahasiswa dari Fakultas Syariah dan Hukum Islam (Fakshi)  IAIN Parepare tersebut melaksanakan PPL di Kantor Kemenag Kota Parepare mulai tanggal 9 September hingga 21 Oktober 2024.(Ara/Wn)


Daerah LAINNYA