RAKOR KEMENAG LUWU TIMUR

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Malili (Humas_Lutim) Rapat Koordinasi (rakor) Dalam Lingkup Kantor Kementerian Agama Kab. Luwu Timur di hadiri ASN, Honorer dan PTT di Aula Kantor Kemenag Luwu Timur Jl. Ki - Hajar Dewantara Puncak Indah Malili.

Seperti biasanya pada setiap awal bulan berjalan pelaksanaan rakor selalu dilaksanakan mengingat ada beberapa evaluasi atas apa yang telah dilaksanakan selama sebulan terakhir dan perencanaan kegiatan kedepan guna meningkatkan hasil kinerja ASN, Honorer dan PTT.

Pada kesempatan kali ini, rakor di fokuskan pada persiapan Hari Amal Bhakti (HAB) Kemenag RI Ke 72 Tahun 2017 tingkat kabupaten luwu timur dengan melakukan pembentukan panitia, pembahasan anggaran dan pengusulan beberapa cabang lomba yang akan di pertandingkan nantinya yang akan dilaksanakan di kompleks kantor kementerian agama kab. luwu timur di malili.

 Sementara itu, untuk pelaksanaan HAB Tingkat Kanwil Kemenag Provinsi Sulawesi Selatan yang akan dilaksanakan pada bulan Desember dan berdasarkan dari daftar beberapa cabang lomba yang telah ditetapkan oleh panitia kanwil juga turut dib ahas untuk persiapan ASN mengikuti seleksi di tingkat kabupaten kemudian nantinya yang terbaik disetiap cabang lomba akan diutus mewakili kemenag lutim di makassar.

Selain lomba yang akan diikuti oleh ASN Kamenag ini, juga ada lomba Qasidah Rebana dan Senam Tobelo dengan melobatkan Dharmawanita Kemenag Kab/Kota sebagai peserta pada dua lomba ini. (JaL)


Daerah LAINNYA