Sinjai Borong (Humas Sinjai) - Dalam rangka mendukung Pos Binaan Terpadu (POSBINDU) untuk mendeteksi dini penyakit tidak menular (PTM) yang dicanangkan oleh Kementeriang Kesehatan (Kemenkes) Republik Indonesia, Tim Kesehatan PKM Sinjai Borong melakukan scraning kesehatan pada ASN dan Non ASN di beberapa kantor yang ada di Kec. Sinjai Borong.
Salah satu kantor yang antusias menerima kegiatan Posbindu tersebut adalah Kantor Urusan Agama Kec. Sinjai Borong, yang mendapat giliran kunjungan Posbindu pada Hari Jumat (1/7/2022).
Pada kunjungan tersebut, Tim Kesehatan PKM Borong Kompleks melakukan berbagai rangkaian pemeriksaan kesehatan seperti, pengecekan tekanan darah, timbang berat badan, pemeriksaan gula darah dan kolesterol, dan Pemeriksaan mata.
Selain pemeriksaan tersebut, juga dilakukan sosialisasi cara mendeteksi dini penyakit tidak menular (PTM) yang banyak menyerang kaum hawa, seperti menunjukkan cara pengecekan benjolan pada payudara dan pengecekan kesehatan alat reproduksi bagi perempuan yang telah menikah.
Pada pemeriksaan tersebut, JFU, JFT dan PAI KUA Kec. Sinjai Borong antusias mengikuti rangkaian pemeriksaan tersebut. Bagi ASN dan Non ASN yang mengalami gangguan kesehatan setelah pemeriksaan dianjurkan untuk melakukan pemeriksaan lanjutan pada Puskesmas dan rumah sakit terdekat. (IFZ)