Dari Kelas ke Masyarakat: PMR MAN 3 Bone Giatkan Pendidikan Remaja Sebaya

Lappariaja, (Humas Bone)- Setelah pelaksanaan salat Jumat, Palang Merah Remaja (PMR) MAN 3 Bone menggelar kegiatan latihan rutin dengan memberikan materi Pendidikan Remaja Sebaya (PRS) kepada anggota baru. Kegiatan ini berlangsung di ruang kelas Seppange pada Jumat (18/10/24).

Materi PRS yang diberikan bertujuan untuk meningkatkan kesadaran, pengetahuan, dan perubahan perilaku terkait kesehatan di kalangan remaja. Pendidikan ini diharapkan mampu memberikan pemahaman yang lebih baik kepada para anggota PMR, sehingga mereka dapat menjalankan peran sebagai pionir dalam menjaga kesehatan diri sendiri dan lingkungan.

Pelatihan ini dirancang agar para anggota baru PMR tidak hanya menjadi pelaku perubahan di lingkungan sekolah, tetapi juga berperan aktif dalam memantau kondisi kesehatan masyarakat. Dengan bekal pengetahuan yang mereka peroleh, anggota PMR diharapkan bisa menjadi penggerak utama yang peduli terhadap isu kesehatan dan lingkungan.

Kegiatan pembekalan ini merupakan bagian dari komitmen PMR MAN 3 Bone untuk terus mendidik anggotanya, agar siap menghadapi berbagai tantangan di masyarakat. Dengan latihan rutin seperti ini, diharapkan para anggota PMR mampu membawa dampak positif bagi komunitas mereka dan menjadi teladan dalam hal perilaku hidup sehat. (Ardi/Ahdi)


Daerah LAINNYA