Catatan Kakan Kemenag Maros Pada Rakornas Pendis 2018

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Maros, (Kemenag Maros) - Direktorat Jenderal Pendidikan Islam menggelar Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Pendidikan Islam Tahun 2018 selama 3 hari mulai Rabu - Jumat 14-16 Maret di Hotel Mercure, Ancol Jakarta. Rakornas yang dibuka oleh Menteri Agama RI Lukman Hakim Syaifuddin ini dihadiri oleh para direktur dan sekretaris serta pejabat eselon III dan IV di lingkup Ditjen Pendis, para kepala kantor Kemenag Kabupaten/Kota seluruh Indonesia, Kepala Biro UAK UIN/IAIN, para Kabag TU pada STAIN.

Dalam keterangannya melalui telpon, kamis (15/3/18), Kepala Kantor Kemenag Maros Drs.H. Syamsuddin, M.Ag yang hadir pada acara ini menilai acara ini sangat penting untuk melihat dan memahami arah kebijakan Pendidikan Islam Kementerian Agama. Beberapa poin penting arahan Menag Lukman Hakim Syaifuddin ketika membuka rakornas ini menjadi catatan Kakan Kemenag Maros. Antara lain perlunya penataan madrasah baik negeri maupun swasta agar kondisi madrasah bisa lebih baik terutama madrasah swasta.

Pendidikan madrasah sedapat mungkin membumikan nilai-nilai ketuhanan sehingga peserta didik memiliki akhlak sebagai benteng menghadapi arus globalisasi seperti sekarang ini. Menag juga meminta pendidikan Islam mengajarkan dan memberikan pemahaman tentang moderasi Islam dimana seluruh aktivitas diarahkan dan digerakkan melalui pendidikan Islam.

Lebih jauh Kakan Kemenag Maros menyampaikan pesan Menag agar seluruh ASN Kemenag termasuk Kemenag Maros adalah orang pilihan yang dipilih oleh negara dan Tuhan. Oleh karena itu ASN Kemenag harus memberikan pelayanan bukan hanya sesama ASN tetapi kepada seluruh lapisan masyarakat yang kenyataannya memang membutuhkan pelayanan. Salah satu hal mendasar berkaitan dengan pelayanan adalah penguatan aspek data. Karena dengan data yang tersedia dan tervalidasi bisa menjadi acuan dalam penyusunan program yang lebih baik. (dlf/arf)

 


Daerah LAINNYA