Bimbingan Literasi Alquran dan Latihan Sholawat di Sanggar Iqro' Masjid Taqwa Tassokkoe

Bimbingan Literasi Alquran dan Latihan Sholawat di Sanggar Iqro' Masjid Taqwa Tassokkoe

Sawitto (Humas Pinrang) – Sanggar Iqro' Masjid Taqwa Tassokkoe di Kelurahan Penrang, Kecamatan Watang Sawitto, menggelar kegiatan pembinaan Literasi Alquran dan latihan Sholawat Nabi Muhammad SAW, yang dipandu langsung oleh penyuluh agama Islam, Ummi Hayati. Sabtu, (19/10/2024)

Kegiatan ini dihadiri oleh banyak ibu-ibu dari sekitar, yang menunjukkan antusiasme tinggi dalam mendengarkan materi yang disampaikan. Ummi Hayati, sebagai pembicara, berhasil menarik perhatian peserta dengan penjelasan yang jelas dan mendalam mengenai pentingnya literasi Alquran serta sholawat.

“Alhamdulillah, seluruh rangkaian kegiatan berjalan dengan baik dan diakhiri dengan kebersamaan yang penuh berkah. Saya berharap kegiatan ini dapat terus mempererat tali silaturahmi serta meningkatkan keimanan dan ketaqwaan para anggota Sanggar Iqro'," ungkap Ummi Hayati.

Kepala KUA Kecamatan Watang Sawitto, Amin Hanafi, juga memberikan tanggapan positif mengenai kegiatan tersebut. Ia menekankan pentingnya peran penyuluh agama dalam meningkatkan minat baca Alquran di kalangan masyarakat, terutama di sanggar Iqro', majelis taklim, TPA, dan TPQ. "Peran kami sebagai penyuluh adalah menjadi guru pembimbing, pengatur lingkungan, partisipan, konselor, dan motivator," tambahnya.

Kegiatan ini diharapkan dapat berlanjut dan semakin memotivasi masyarakat untuk lebih mengenal dan mendalami Alquran serta meningkatkan rasa cinta terhadap sholawat Nabi Muhammad SAW. (Addis)


Daerah LAINNYA