54 Peserta Sulsel Resmi Mendaftar di MTQ Nasional Samarinda

Samarinda, HUMAS KEMENAG -Sebanyak 54 peserta MTQ Nasional dari Sulawesi Selatan, resmi mendaftarkan diri ke Panitia Registrasi, di Gedung Dispora Kalimantan Timur, Jln. K.H. Wahid Hasyim Samarinda,  Jumat malam,  6 September 2024.

Kafilah Sulsel tiba di Samarinda, Jumat sore dengan pesawat Super Air Jet, dijemput panitia liaison officer (LO) DPMPTSP,  di Bandara Aji Muhammad Pangeran Tumenggung Pranoto,  selanjutnya dengan menggunakan dua bus, kafilah Sulsel menuju kantor Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP),   untuk silaturrahmi,  ramah tamah dan makan sore. Usai ramah tamah rombongan menuju Hotel Grand Verona di Jl. S. Parman No. 11 Samarinda.

"Alhamdulillah peserta Sulsel semua telah melakukan registeasi pendaftaran  dengan lancar tanpa kendala, juga sudah mengikuti  pengambilan scan foto wajah. Registrasi berjalan sesua rencana," kata ketua Tim Kerja SBI dan MTQ Bidang Penaiszawa Kanwil Kemenag Sulsel, H.  Wahyadi Syarifuddin, ST.

Menurut Wahyadi,  sesuai aturan, registrasi peserta dengan menggunakan Aplikasi e-MTQ sangat membantu peserta dari berbagai provinsi dalam pengimputan data-data mereka.

Untuk diketahui, Sabtu, 7 September 2024, merupakan hari kedua registrasi peserta, dan pagi harinya juga telah dilaksanakan pawai ta'aruf dan Sabtu malam,  diadakan Pelantikan Dewan Hakim.

Pembukaan MTQN XXX dijadwalkan Ahad, 8 September 2024 malam yang akan dihadiri Prediden Joko Widodo  dan membuka MTQ secara resmi. Lomba musabaqah penyisihan dan final 9-14 September 2024, dan penutupan MTQ 15 September 2024. 16 September 2024 kafilah kembali ke daerah masing-masing. (Sudir)


Wilayah LAINNYA