Madrasah Peduli

Tunjukkan Kepedulian, PMR Wira 224 MA Tengah Lembang Serahkan Bantuan Korban Kebakaran

Bolaromang, Gowa (Humas Sinjai) – Sejumlah anggota Palang Merah Remaja (PMR) Wira 224 Madrasah Aliyah (MA) Muhammadiyah Tengah Lembang datangi keluarga korban kebakaran yang terjadi beberapa hari lalu di Dusun Bolaromang, Kecamatan Tombolo’ Pao Kabupaten Gowa yang didampingi oleh pembina PMR, Ardiansah, Rabu (13/09/2023).

Para anggota PMR tunjukkan kepeduliannya dengan melakukan penggalangan dana dari hasil sosialisasi terhadap para peserta didik, para pendidikan, masyarakat setempat sampai ke pedagang-pedagang Pasar Bontosalama’. Dengan disertai ikhlas, mereka mampu mengumpulkan dana yang maksimal.

Pihak korban menyampaikan bahwa penyebab kebakaran diperkirakan berasal dari sisa tungku yang terlupakan oleh mereka. Kuatnya tiupan angin dan suhu udara yang panas menyebabkan kebakaran terjadi dalam waktu singkat menghabiskan seluruh harta dan rumah panggung yang hanya menyisakan arang.

Ardiansah, pembina PMR menjadi juru bicara tim mengucapkan turut berbela sungkawa atas musibah yang menimpa keluarga tersebut. Sejumlah bahan pokok serta pakaian layak pakai diserahkan langsung kepada pihak korban, dan berharap bantuan yang diberikan dapat meringankan beban yang dialami oleh keluarga.

” Bantuan ini merupakan wujud kepedulian anak-anak kami, anggota PMR MA Tengah Lembang terhadap keluarga yang tertimpa musibah. Semoga apa yang kami berikan kepada korban dapar meringankan beban mereka . Kami juga berharap, dengan musibah yang menimpa mereka dapar lebih mendekatkan diri ke Sang Khalik pemilik segalanya”, tukas Ardiansah

Sebelum meninggalkan lokasi, pembina PMR memberikan pesan untuk lebih waspada terhadap bahaya kebakaran akhir-akhir ini. Karena kadang hal-hal kecil dapat memicu terjadinya kebakaran ditambah dengan suhu panas bumi yang kian meningkat dan disertai dengan angin kering.

Terpisah kepala madrasah, Syukur memberikan apresiasi kepada pembina dan para anggota PMR Wira 224 atas rasa empati dan rasa kemanusiaannya yang ingin membantu sesama. Semoga bantuan yang diberikan sedikit mengurangi beban mereka.


Daerah LAINNYA