Parepare, (Humas Parepare) – Tiga Siswa Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) Kota Parepare kembali menorehkan prestasi membanggakan sekaligus mengharumkan nama madrasah di ajang Pemilihan Duta Pelajar Kota Parepare Tahun 2023.
Ketiga siswa tersebut yakni A. Muh. Al Fatih kelas 8.3, Ardi Wira Pratama kelas 8.1 dan Rismayani kelas 8.2. Ketiganya berhasil menjajaki grand final setelah bersaing ketat dengan pelajar-pelajar SMP-SMA sederajat se-Kota Parepare pada ajang bergengsi ini.
Tahapan seleksi yang diikuti seluruh peserta cukup ketat, diawali dengan penjaringan sejak tanggal 25 Februari 2023, karantina pada tanggal 2 – 5 Maret 2023, hingga sesi Talent Show dan Fashion Show pada tanggal 9 Maret 2023.
Sepuluh finalis terbaik putra dan putri berkesempatan mengikuti malam puncak Grand Final Pemilihan Duta Pelajar Kota Parepare yang dilaksanan di Hilal Point, Kota Parepare, termasuk ketiga siswa MTsN Parepare.
Tampil dengan percaya diri mengantarkan ketiganya meraih beberapa predikat. A. Muh. Al Fatih berhasil meraih predikat Best Education. Rismayani berhasil meraih predikat Best Performance Putri, sedangkan Ardi Wira Pratama berhasil masuk Top 7 sekaligus meraih predikat Best Performance Putra Duta Pelajar Kota Parepare.
Luapan rasa bahagia teriring rasa syukur atas prestasi siswa, disampaikan oleh Kepala MTsN Parepare, Rusman Madina.
“Syukur alhamdulillah 3 perwakilan MTsN dapat bersaing dengan peserta tingkat SMU/MA dalam ajang Duta Pelajar yang seleksinya sangat ketat, walau usianya masih muda tapi mereka mampu tampil memukau penonton. Selamat Nak, semoga kalian bisa lebih berprestasi lagi ke depannnya dan mengangkat nama baik MTsN,”ungkap Rusman Madina dengan penuh keharuan.