Tertib Administrasi, MTsN Pinrang Kebut Pembuatan Kartu Indentitas Siswa Baru

Tertib Administrasi, MTsN Pinrang Kebut Pembuatan Kartu Indentitas Siswa Baru

Paleteang, (Humas Pinrang) – Untuk tertib administrasi MTsN Pinrang kebut pembuatan kartu identitas siswa. Rabu, (24/07/2024)

Kartu pelajar atau kartu siswa merupakan identitas siswa yang wajib dibagikan kepada mereka ketika berstatus sebagai siswa di madrasah tempat mereka menimba ilmu. Karena kartu identitas ini sebagai pertanda bahwa seseorang memang benar-benar terdaftar sebagai siswa madrasah tersebut.

Menurut Wakamad Kesiswaan MTsN Pinrang, Hasyim pembuatan kartu pelajar adalah salah satu program kesiswaan yang selalu dilaksanakan MTsN Pinrang di awal tahun pelajaran.

“Pembuatan kartu pelajar ini bertujuan untuk memberikan identitas kepada siswa MTsN Pinrang, sehingga ketika anak-anak sedang bepergian, mengikuti lomba atau berbagai event lain kartu pelajar ini bisa di gunakan sebagai identitas siswa,” papar Hasyim.

Pelaksanaan pembuatan kartu identitas di MTsN Pinrang dimulai dengan pelaksanaan pemotretan seluruh peserta didik baru pada Rabu (24/7/2024) di Ruang Kelas Digital.

Rekanan madrasah yang menangani kegiatan pemotretan tersebut adalah Ilham dan Nurudin selaku Tim media Center Humas MTsN Pinrang.

Berbeda dari kartu identitas siswa sebelumnya, kartu yang dibuat MTsN Pinrang Tahun Pelajaran 2024-2025 dibuat dengan dilengkapi Barcode yang memuat web portal Resmi Madrasah. Nuansa dan warnanyapun berbeda dengan kartu siswa sebelumnya.

Wakamad Kurikulum MTsN Pinrang menjelaskan  “Fungsi kartu siswa ini memiliki fungsi lebih dari sekedar kartu identitas siswa”  Imbuh H. Suardi. (ilham)


Daerah LAINNYA