Kemenag Maros

Terima Audiensi Kepala Lapas Kelas IIB, Kemenag Maros Siap Kerja Sama Bimbing Warga Binaan

Kakankemenag Maros Muhammad saat menerima audiensi Kepala Lapas Kelas IIB Maros.

Maros (Humas Maros)-Kemenag Maros siap bekerja sama dengan Lapas Kelas IIB Maros terkait bimbingan warga binaan.

Hal ini tertuang saat Kepala Kantor Kementerian Agama (Kakankemenag) Kabupaten Maros H. Muhammad, menerima audiensi Kepala Lapas Kelas IIB Ali Imran bersama Kepala Seksi Bimbingan Narapidana dan Kegiatan Kerja M. Al Baqir beserta jajaran.

Kakankemenag Maros Muhammad menyampaikan bahwa selama ini penyuluh agama juga telah melakukan bimbingan terjadwal terhadap warga binaan LPKA Kelas II Maros.

“Penguatan keagamaan penting diintensifkan, terutama terkait moderasi beragama, karena jangan sampai ada paham-paham ekstrem keagamaan yang berkembang,” jelasnya, Senin (15/1/2023) siang.

Sementara Kepala Lapas Ali Imran, menyampaikan bahwa bimbingan keagamaan merupakan hal penting bagi warga binaannya.

“Selain itu, jadwal kegiatan Ramadhan juga bagus diisi oleh penyuluh agama. Kalau bisa ada bimbingan untuk warga binaan yang beragama Kristen dan Katolik.”

Terkait ini, Kepala Seksi Bimas Islam H. Ramli, menyampaikan bahwa selama ini juga sudah dilakukan bimbingan kepada warga binaan di LPKA. “Selama ini sudah ada Penyuluh Agama Kristen Kemenag Maros yang telah melakukan pembinaan.

“Nanti diarahkan juga penyuluh agama melakukan pembinaan di Lapas Kelas IIB. Penting kiranya ada dokumen kerja sama yang ditandatangani masing-masing pihak.”

Menyambut ini, Kepala Seksi Bimbingan Narapidana dan Kegiatan Kerja M. Al Baqir, akan menyiapkan dokumen kerja sama dengan Kemenag Maros. (Ulya)

 


Daerah LAINNYA