Upacara Bendera

Tampil Percaya Diri, Siswa Kelas 3 MIS Panggala Unjuk Kemampuan Jadi Petugas Upacara

Siswa kelas 3 MIS Panggala Sebagai pelaksana upacara bendera, kamad beri apresiasi

Panggala, (Humas Bulukumba) – Kebahagiaan dan rasa puas terpancar di wajah wajah  siswa kelas MIS Panggala, ketika dapat menyelesaikan tugas yang diberikan kepada mereka menjadi petugas upacara , Senin (06/06/2022).

Dibawah asuhan guru kelas 3, Nur Rahmi, untuk pertama kalinya mereka menjadi petugas upacara. Mereka tampil dengan penuh percaya diri.

Sebagai pemimpin upacara, Fadhil yang tanpa rasa malu melangkah maju ke tengah tengah lapangan upacara, ketika MC mempersilahkan pemimpin memasuki lapangan upacara. Begitu pula ketika MC mempersilahkan Nafila membacakan UUD 1945.

Yang paling berkesan ketika Potok, Awal, dan Khalik bertugas mengerek bendera. Meskipun sesekali tangan dan kaki mereka sedikit kaku, mereka tetap semangat melanjutkan tugasnya sampai bendera berhasil dikibarkan sempurna.

Menurut Bu Rahmi, begitu sapaannya, mengatakan bahwa semua anak - anak  memiliki kemampuan, tinggal bagaimana kita sebagai gurunya memberi mereka kesempatan dan latihan.

“Berikan tepuk tangan kepada teman teman kita kelas 3 yang hari ini untuk pertama kalinya mereka melaksanakan tugas dengan baik”. Kata Kepala MIS Panggala, Ahmad Sabir saat amanat Pembina upacara.

Lebih lanjut, Ahmad Sabir menghimbau agar semua siswa harus siap mental dan siap badan ketika diberi tugas dan dapat melaksanakan amanah yang diberikan. (NRL/Ady)


Daerah LAINNYA