Siswa Siswi Kelas IX MTsN 1 Bulukumba Belajar Bahasa Arab Dengan Media Smart-TV

Siswa Siswi Kelas IX MTsN 1 Bulukumba Belajar Bahasa Arab Dengan Media Smart-TV, Rabu (24/08/2022).

Bulukumba, (Humas Bulukumba) - Renovasi beberapa ruang kelas di MTsN 1 Bulukumba, memaksa ratusan siswa kelas VII 1 s.d VII 6, VIII 1 s.d VIII 4 serta IX 1 dan IX 2, menjalani proses belajar di luar kelas dan beberapa tempat lainnya selain ruang kelas. Penggunaan beberapa tempat pelaksanaan belajar mengajar dadakan tersebut terpaksa diterapkan dewan guru untuk tetap memberikan materi pelajaran kepada peserta didik mereka,

Salah satu ruang tempat pelaksanaan pembelajaran yakni di lab computer dengan menggunakan model pembelajaran smart-Tv . Peserta didik dinilai lebih mudah dalam menyerap ilmu pengetahuan melalui model pembelajaran smart-Tv. Meskipun tidak semua mata pelajaran (mapel), namun sebagian besar materi disajikan tanpa harus menguras energi guru.

Model pembelajaran menggunakan media smart-Tv membuat peserta didik lebih aktif, berani tampil dan mudah meniru. Kendati demikian penerapan model pembelajaran tersebut diharapkan peserta didik lebih cepat menyerap ilmu pengetahuan, terutama mata pelajaran Bahasa Inggris, Bahasa Indonesia, Matematika, IPS, IPA dan Pendidikan Agama Islam (PAI), serta Bahasa Arab dan tidak menutup kemungkinan semua mata pelajaran bisa diterapkan menggunakan smart-Tv tersebut.

Erna Erawati selaku guru mata pelajaran Bahasa Arab menuturkan bahwa seorang guru itu merupakan fasilitator untuk muridnya. “Dalam dunia pendidikan, guru itu fasilitator. Artinya, proses pendidikan itu berada di peserta didik, sehingga guru sebagai fasilitator mencari dan menyediakan perangkat pembelajaran yang menarik sesuai keinginan peserta didik,” ujarnya disela-sela mengajar, didampingi Andi Miftahul Khaer, salah seorang guru TIK MTsN 1 Bulukumba, Rabu (24/08/2022).

Andi Miftahul Khaer, selaku penanggungjawab lab. Computer mengatakan, Penerapan pembelajaran model seperti ini merupakan hal baru di MTsN 1 Bulukumba. Penggunaan media Smart-TV biasanya digunakan pada sekolah tingkat atas seperti SMA ataupun SMK bahkan perkuliahan, ucapnya.

Oleh karena itu penggunaan media smart -Tv di MTsN 1 Bulukumba dalam pengoperasiannya masih perlu pendampingan, bimbingan karena merupakan metode dan media, jelasnya.

Sementara pada kesempatan lain, Muhammad Asdar selaku Kepala Madrasah menuturkan bahwa penggunaan media smart-Tv di MTsN 1 Bulukumba bukan tanpa alasan, Muhammad Asdar menuturkan bahwa sarana prasarana di Madrasahnya sudah memadai untuk menggunakan media pembelajaran smart-Tv walaupun terbatas, masih satu unit.

“Model pembelajaran akan mempercepat proses transfer ilmu sesuai dengan kurikulum yang ada. Intinya, penerapan model pembelajaran Smart-TV sangat disukai oleh siswa”, tutupnya. (Er)


Daerah LAINNYA