Siswa MI Tunas Harapan Sugiale Gelar P5 Bertema Tradisional dan Modern

Ale, (Humas Bone) - Siswa kelas IV MI Tunas Harapan Sugiale, Kecamatan Barebbo, sukses melaksanakan Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) bertema "Olahan Makanan Tradisional dan Modern". Kegiatan yang bertujuan mengenalkan keanekaragaman budaya melalui makanan khas daerah sekaligus melatih kreativitas siswa dalam mengolah makanan modern ini berlangsung pada Kamis (28/11/2024).

Bertempat di aula sekolah, kegiatan berlangsung meriah dengan pembagian siswa ke dalam kelompok. Setiap kelompok bertugas membuat satu jenis makanan tradisional dan satu makanan modern. Proses ini melibatkan berbagai tahapan, mulai dari persiapan bahan, memasak, hingga penyajian makanan.

Kepala MI Tunas Harapan Sugiale, Sitti Hajrah, S.Pd., M.Pd.I, menjelaskan bahwa program ini tidak hanya melatih keterampilan memasak, tetapi juga menanamkan nilai-nilai budaya, kerja sama, dan inovasi. "Melalui P5 ini, kami ingin siswa mengenal budaya lokal sekaligus mampu mengintegrasikannya dengan kreasi modern yang sesuai dengan perkembangan zaman," ujarnya.

Para siswa mengikuti kegiatan dengan antusias. Salah satu siswa, Nur Shakilah Bilqis Zahriana, menyampaikan kesannya. "Saya senang sekali belajar membuat makanan tradisional dan modern. Ternyata tidak sulit, dan rasanya enak sekali," ungkapnya penuh semangat.

Sebagai penutup, hasil masakan siswa dipamerkan dan dinikmati bersama oleh guru dan siswa. Orang tua siswa yang turut hadir juga memberikan apresiasi. "Kegiatan ini sangat bagus untuk mengenalkan anak-anak pada budaya kita sekaligus memberikan keterampilan baru yang bermanfaat," ujar salah satu orang tua siswa.

Dengan terlaksananya kegiatan ini, MI Tunas Harapan Sugiale berharap para siswa dapat terus melestarikan warisan budaya sambil berinovasi untuk menghadapi tantangan masa depan. (Tamzil/Ahdi)


Daerah LAINNYA