Siswa MAN 2 Bone Antusias Ikuti Sosialisasi Bahaya dan Dampak Hukum Narkoba

Tanete Riattang, (Humas Bone)- Bertempat di Aula MAN 2 Bone, Rabu, 24 Juli 2024, Dema Fakultas Syariah dan Hukum IAIN Bone, menggelar Sosialisasi dan Seminar Hukum dengan tajuk "Mewujudkan Generasi Muda Yang Terpelajar, Berprestasi dan Berkarakter Tanpa Narkoba".

Kepala MAN 2 Bone, H. Muslimin, menyambut baik seminar yang melibatkan siswa MAN 2 Bone dalam kegiatan ini. Menurutnya, pendidikan bukan semata tanggung jawab sekolah, namun menjadi tugas bersama seluruh stake holder dalam hal ini termasuk mahasiswa selaku civil society di dalamnya.

Narkoba adalah musuh kita bersama, memerangi narkoba tidak cukup hanya dengan memerangi rantai pasoknya saja, tapi juga dibutuhkan edukasi yang masif khususnya bagi generasi muda, agar tidak terpengaruh dan mengonsumsi obat terlarang tersebut.

"Ini hal positif yang harus terus dilanjutkan, dan sudah tepat jika mahasiswa ikut terlibat dalam sosialisasi ini", ucap H. Muslimin.

Ratusan siswa perwakilan kelas, ikut dalam sosialisasi yang digelar. Salah seorang siswa yang dimintai keterangan mengaku mendapat informasi baru dari sosialisasi ini. "Narkoba ternyata bukan hanya merusak masa depan, tapi kita juga akan dihadapkan pada hukum yang telah diatur di negara kita tentang penyalahgunaan narkotika", ucapnya. (Daud/Ayyub)


Daerah LAINNYA