Perhelatan Pekan Olahraga

Sambut POPDA Sulsel 2022, Tiga Pelajar MTsN 1 Bulukumba Ikuti Seleksi

MTsN 1 Bulukumba mengutus tiga Siswa untuk mengikuti seleksi Pekan Olahraga Pelajar Daerah tingkat kabupaten Bulukumba

Bulukumba (Kemenag) - Pemerintah Kabupaten Bulukumba melalui Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga akan melaksanakan kegiatan seleksi Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) tingkat kabupaten Bulukumba Selasa - Kamis ( 10-12/05/2022), akan dilaksanakan di GOR Bulukumba.

Menindak lanjuti hal tersebut MTsN 1 Bulukumba mengutus tiga Siswa MTsN 1 Bulukumba  mengikuti seleksi Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) tingkat kabupaten Bulukumba 2022, nantinya yang juara akan  mewakili Bulukumba pada Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) di tingkat Provinsi Sulawesi Selatan Tahun 2022. 

Kepala madrasah Muhammad Asdar menyatakan salut kegiatan tersebut, "POPDA dapat dijadikan sarana membangun generasi muda yang sehat jasmani dan rohani serta berpengetahuan, terampil dan berdaya saing", katanya.

Ditambahkan, "Harapan kita semua melalui seleksi yang dilaksanakan ini mampu menggali, membina dan mengembangkan bibit-bibit atlet berbakat dari kalangan pelajar untuk menjaga kelangsungan dan upaya dalam mencetak generasi berprestasi dari Bulukumba", Tambah Asdar.

Selaku kepala madrasah Ia pun mengapresiasi yang tinggi bagi para siswa yang antusias mengikuti seleksi.

Muhammad Asdar juga berharap, melalui keinginan serta semangat para pelajar yang kuat mampu menjadi modal dasar untuk membuktikan keunggulan saat berlaga di ajang POPDA Tingkat Provinsi Sulsel nantinya", Harapnya.

Dalam ajang ini menurut yang disampaikan pembina OSIM Abd Hadi juga selaku guru Olahraga pada MTsN 1 Bulukumba, Disparpora melalui bidang keolahragaan Bulukumba, tahun ini Bulukumba pertandingkan tujuh cabor. 

"Untuk ajang perlombaan ini MTsN 1 Bulukumba menyertakan 3 peserta cabor dari tujuh cabor yang diperlombakan," ungkap Abdul Hadi saat ditemui di sela waktu mendaftar peserta MTsN 1 Bulukumba.

Kepala Madrasah  berharap, para koordinator 3 cabor yang diikutkan pada ajang kali ini mematangkan persiapan menuju  seleksi yang berlangsung mulai hari ini. (ER/AFS)


Daerah LAINNYA