Nur Halik bacakan Pidato Seragam Gus Men

Pangkajene, (Humas Pangkep) - Alun-alun Kota Pangkajene Kepulauan menjadi salah satu titik lokasi kegiatan kampanye Mandatory Halal tingkat Kabupaten Pangkep Sabtu 18 Maret 2023, yang dihadiri oleh Bapak Kepala Kantor Kementerian Agama Kab. Pangkep H. Muhammad Nur Halik, S. Sos., MA, Kasi Bimas H. Zulkifli Idris, Perwakilan HCCM (Halal Center Cendekia Muslim), Kepala KUA Minasatene, Penghulu Kec. Labakkang, Staf Bimas Islam, Para Penyuluh Fungsional dan Non Fungsional. 

Kampanye Mandatory Halal ini dilakukan serentak se Indonesia dilakukan ditiap Kabupaten/Kota, ada 1000 titik lokasi disiapkan untuk melakukan kegiatan tersebut, dan akan memecahkan Rekor MURI, Ujar Nur Halik. 

Mantan Kankemenag Makassar dan Luwu Timur ini juga membacakan pidato seragam Menteri Agama Republik Indonesia, "Sesuai dengan Amanat Undang-Undang Nomor 33 tahun 2014, produk yang masuk, beredar dan diperdagangkan di wilayah Republik Indonesia wajib bersertifikat halal. Kewajiban bersertifikat halal ini merupakan komitmen pemerintah untuk memberikan kenyamanan, keamanan, keselamatan dan kepastian ketersediaan Produk Halal bagi masyarakat. Berdasarkan hal tersebut, sertifikasi halal saya jadikan salah satu program prioritas di Kementerian Agama"

Menyambut Ramadhan 1444 hijriyah, saya juga mengajak seluruh pelaku usaha untuk mendaftarkan sertifikasi halal produk makanan, minuman, jasa sembelihan dan hasil sembelihan, bahan baku, bahan tambahan pangan, dan bahan penolong untuk produk makanan dan minuman, sebelum 17 Oktober 2024. Jika sampai 17 Oktober 2024 belum bersertifikat halal, maka dapat dikenakan sanksi sesuai peraturan perundang-undangan yang berlaku. 

Setelah mendengarkan sambutan Menteri Agama para peserta Kampanye kemudian melakukan Sosialisasi tentang sertifikasi halal, apalagi di seputaran Alun-alun ini banyak UMKM yang berjualan, para penjual tersebut antusias mendengarkan tata cara pendaftaran melalui aplikasi SEHATI, bahkan ada yang langsung didaftarkan langsung oleh pendamping Halal. 

Setelah mengelilingi Alun-alun, kampanye Halal dilanjutkan ke Pasar Sentral Pangkep yang banyak UMKM berjualan disana, para penyuluh antusias menjelaskan kepada masyarakat tentang Sertifikasi Halal ini, apalagi mereka telah lulus sebagai pendamping Halal di Kecamatan masing-masing. (H. Zul) 


Daerah LAINNYA