Kamad MAS Darul Istiqamah Bulukumba Ikuti Rapat Persiapan HAB Ke 78 Kementrian Agama Tahun 2023

Kamad MAS Darul Istiqamah Bulukumba Ikuti Rapat Persiapan HAB Ke 78 Kementrian Agama Tahun 2023

Ponci, (Humas Bulukumba) – Memperingati Hari Amal Bhakti (HAB) ke-78 Kementerian Agama, Kepala Madrasah Aliyah Darul Istiqamah Bulukumba melalui undangan tertulis dengan nomor: B-1685/Kk.21.04/1/OT.00/07/2023 yang sifatnya biasa hadirkan diri dalam kegiatan rapat persiapan HAB ke-78 tahun 2023 di Gedung PLHUT Bulukumba. Kamis 27/07/2023.

Kegiatan HAB ke-78 tingkat Provinsi Sulawesi Selatan rencananya akan dilaksanakan di Kota Palopo, Desember 2023 mendatang. 

Kepala Madrasah Aliyah Darul Istiqamah Bulukumba, Ustad Ali Agus menyampaikan bahwa HAB tahun ini cukup jauh dari Kabupaten kita, maka tentunya segala persiapannya harus dilakukan dari sekarang agar tidak keteteran mengingat kegiatan HAB di Bantaeng bulan-bulan kemarin, Bulukumba di cap sebagai barisan terbaik karena mampu mempersiapkan peserta yang begitu banyak. Tentunya tahun ini kita semua berharap prestasi itu bisa bertahan". Harapannya.

Suasana rapat yang dihadiri oleh kepala Madrasah Aliyah Darul Istiqamah Bulukumba, Ustad Ali Agus saat ditemui usai rapat di depan Gedung, beliau mengatakan " ketentuan peserta rapat yang dihadiri oleh kepala seksi /penyelenggara, kepala KUA kecamatan, pengawas Madrasah dan pengawas PAIS, kepala Madrasah (Negeri dan Swasta), kepala RA, Pimpinan Pondok pesantren, dan ketua APRI dan ketua Pokjaluh. Meskipun tidak semua bisa menghadirkan diri akan tetapi, masih bisa hadir dengan perwakilan dari setiap satuan kerja. Ungkapnya.

Tambahnya, " kegiatan rapat seperti ini, juga bisa membangun kerja sama yang kokoh dengan berbagai persepsi yang dapat menambah solidaritas yang tinggi dan hasil ataupun tujuan yang maksimal".

Kegitan ini, dipimpin langsung oleh Kepala Kantor, H Misbah. Rapat diawali dengan pemilihan ketua panitia HAB. Adapun ketua panitia yang terpilih adalah bapak Ridwan Muntu selaku ketua Pokjawas Madrasah yang disepakati bersama.

Kepala Kantor Kemenag Bulukumba, H Misbah menyampaikan" terpilihnya ketua panitia agar seluruh jajarannya bisa turut berpartisipasi secara maksimal menyukseskan kegitan tahunan HAB Kementrian Agama, kita harus bergerak lebih cepat untuk mempersiapkan segalanya dalam rangka menyambut  HAB ke-78, perencanaan yang matang akan menuai hasil yang maksimal". Tuturnya.

Selanjutnya, Bapak Ridwan selaku Ketua panitia yang  terpilih, menyampaikan rasa terima kasih atas amanah yang diberikan kepadanya. Beliau mengatakan " saya akan bekerja dengan sebaik-baiknya agar kegiatan ini dapat berjalan dengan maksimal".

Tambahnya, beliau juga mengatakan"  saya juga akan memastikan persiapan atlet dengan lebih matang, para atlet yang akan diikutkan pada HAB ke-78 akan kami seleksi secara alamia berdasarkan jadwal latihan rutin. Kita akan dorong agar atlet benar-benar memperbanyak latihan".

Kepala kantor Kemenag, H. Misbah juga menyampaikan bahwa panitia yang telah terpilih agar kiranya memperkuat koordinasi dengan seluruh stakeholder, terutama yang selama ini aktif membantu segala acara atau agenda kemenag. (Hnt/ARd)


Daerah LAINNYA