KA.Kemenag Sinjai Hadiri Wisuda Mahasiswa IAIM Sinjai

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Sinjai Utara, (Inmas Sinjai) - Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Sinjai Drs H.Mudarak Dahlan MH Menghadiri wisuda Institut Agama Islam Muhammadiyah (IAIM) Sinjai sarjana angkatan XXII Tahun Akademik 2017/2018, Wisuda bertempat di Gedung Pertemuan, Hotel Sinjai. Sabtu (2/12)

Dalam kegiatan ini dihadiri oleh Jajaran Dekan IAIM Sinjai, Bupati Sinjai H. Sabirin Yahya, S.Sos,Ketua STISIP Muhaadiyah Sinjai, Marzuki Ali, M.Pd, Ketua Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Provinsi Sulsel Prof. Ambo Asse, M. Ag, Ketua BPH IAIM Sinjai, Drs. Zainuddin Fatbang, Sekretaris Kopertais Drs. H.Harjun. M.Pd mewakili Koordinator Kopertais Wilayah XIII, Tokoh Agama,Kepala Seksi Penyelenggara Haji dan Umrah Kantor Kemneterian Agama Kab.Sinjai Syamsu Alam 
S,Ag serta Kepala Madrasah MIN 1 Sinjai Muh Amin Kasim 
S.Ag dan Tokoh Masyarakat, Tokoh Pemuda,para orang tua Mahasiswa atau yang mendampingi wisudawan wisudawati.

Sebanyak 195 Mahasiswa/Mahasiswi IAIM Sinjai,195 Wisudawan dan Wisudawati tersebut berasal dari tiga program studi, yaitu Pendidikan Agama Islam (PAI), Ekonomi Syariah (ekos) dan Bimbingan Penyuluhan Islam (BPI).
H.Mudarak Dahlan Berharap berharap kepada seluruh wisudawan dan wisudawati, agar menjaga almamater dan menyiapkan diri terjun ke masyarakat serta menjadi sebuah lembaga yang mempersiapkan diri untuk melakukan pengabdian kepada masyarakat

H.Mudarak Dahlan mengucapkan selamat dan sukses kepada para wisudawan dan wisudawati serta para orang tua wisudawan atas keberhasilannya menyelesaikan studi, dan mempercayakan anak-anak kita belajar dan menimba ilmu pada Institut Agama Islam Muhammadiyah. (Fay/Arf)


Daerah LAINNYA