Kakan Kemenag Parepare Ikuti Seminar Impelementasi Aksi Perubahan PKA Angkatan VIII

Kakan Kemenag Parepare Ikuti Seminar Implementasi Aksi Perubahan PKA Angkatan VIII

Banjarmasin, (Humas Parepare) – Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Parepare, H. Fitriadi mengikuti tahap akhir Pelatihan Kepemimpinan Administrator (PKA) Angkatan VIII Pusdiklat Tenaga Administrasi Badan Litbang dan DiklatKemenag RI di Kampus Balai Diklat Keagamaan (BDK) Banjarmasin, Kalimantan Selatan yang berlangsung selama 3 hari (20 s.d. 23 Juni 2022).

Pelatihan Kepemimpinan Administrator (PKA) Angkatan VIII dibuka oleh Kepala BDK Banjarmasin, Khaeroni secara virtual pada Senin, 20 Juni 2022. Kegiatan ini diikuti oleh 40 peserta dan 8 diantaranya berasal dari Sulawesi Selatan dan salah satunya Kakan Kemenag Parepare, H. Fitriadi.

Kepada peserta PKA, Kepala BDK Banjarmasin, Khaeroni menyampaikan bahwa tujuan pelaksanaan pelatihan untuk membentuk dan mengembangkan kompetensi managerial dan kepemimpinan peserta.

Ia menyampaikan harapannya agar pelatihan ini dapat meningkatkan kinerja peserta serta dapat memacu semangat untuk terus melakukan inovasi-inovasi dan aktualisasi yang dapat diimplementasikan di satker masing-masing.

Selanjutnya pada hari Selasa, 21 Juni 2022 diadakan Seminar Implementasi Aksi Perubahan Pelatihan Kepemimpinan Administrator (PKA) Angkatan VIII.

Kakan Kemenag Parepare, H. Fitriadi merupakan peserta pertama pada kelompok 4 yang diuji disaksikan langsung oleh Coach, H. Syahrani dengan Penguji, H. Mahsusi. Sementara Kakanwil Kemenag Sulsel, H. Khaeroni yang merupakan Mentor mendampingi secara virtual.

Meski hanya mendampingi secara virtual, namun Kakanwil menyaksikan dengan seksama jalannya prosesi seminar dan memberikan apresiasi baik dengan mengangkat jempol kepada Kakan Kemenag Parepare.

Adapun nama aksi perubahan yang dibawakan oleh Kakan Kemenag Parepare adalah ‘Pusaka Umat’ yaitu Pemberdayaan UPZ sebagai Pilar Filantropy Ekonomi Umat.

Usai ujian, Kakan Kemenag Parepare melakukan foto bersama Coach, H. Syahrani dan Penguji, H. Mahsusi.(Abul/Wn)


Daerah LAINNYA