Jum’at Berkah: Berbagi Makanan di Seksi Pendidikan Madrasah Kemenag Pinrang

Jum’at Berkah: Berbagi Makanan di Seksi Pendidikan Madrasah Kemenag Pinrang

Sawitto, (Humas Pinrang) – Dalam semangat Jum’at Berkah, Kepala Seksi Pendidikan Madrasah (Penmad) Kementerian Agama Kabupaten Pinrang, Ramli Alias, mengadakan kegiatan berbagi makanan di ruangan Seksi Penmad pada Jum’at (23/08/2024).

Kegiatan ini dilaksanakan sebagai bentuk implementasi sunnah Rasulullah SAW yang mengajarkan untuk selalu peduli dan berbagi dengan sesama, mempererat tali silaturahmi, dan menumbuhkan rasa kasih sayang di antara sesama manusia.

Ramli Alias, yang ditemui di ruangannya, mengungkapkan bahwa kegiatan berbagi makanan ini adalah amalan yang sangat baik dan dianjurkan, terutama pada hari Jum’at.

"Bukankah sebaik-baiknya manusia adalah yang paling bermanfaat bagi manusia lain? Memberikan makanan adalah salah satu amalan yang sangat dianjurkan, terutama di hari Jum’at," ujarnya.

Kegiatan ini juga disambut baik oleh staf di lingkungan Kemenag Pinrang. Nurhasmi, salah seorang staf administrasi PTSP, mengaku sangat senang menerima pembagian makanan tersebut.

"Dengan adanya pembagian makanan ini, silaturahmi antar teman kantor semakin erat. Semoga Allah melimpahkan keberkahan dan rahmat-Nya atas segala kebaikan dari pembagian makanan ini," ungkapnya.

Kegiatan berbagi makanan di Seksi Penmad Kemenag Pinrang ini diharapkan dapat terus menjadi tradisi yang membawa berkah dan kebahagiaan bagi semua pihak yang terlibat. (Hikma)


Daerah LAINNYA