Derai Air Mata Warnai Penyerahan SK ASN PPPK di Kemenag Bone, Guru MAN 3 Bone Ikut Larut

prosesi upacara HUT RI ke-78 di pelataran Kementerian Agama Kabupaten Bone yang dirangkaikan dengan penyerahan SK PPPK Kementeriaan Agama Formasi Tahun 2022

Lappariaja, (Humas Bone)- Momen HUT RI ke-78 menjadi momen istimewa bagi beberapa guru MAN 3 Bone. Penantian panjang para guru MAN 3 Bone yang dinyatakan lulus dalam seleksi Calon Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (CPPPK) Kementerian Agama Formasi Tahun 2022 akhirnya berakhir. Mereka telah menerima Surat Keputusan (SK) pada hari Kamis, 17 Agustus 2023. Penyerahan SK ini dilaksankan di Halaman Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bone.

Prosesi penyerahan surat keputusan ini diwalai dengan melaksanakan upacara bendera sebagai bagain dari perayaan HUT RI ke-78. Bertindak selaku Pembina upacara adalah Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bone, Abd. Hafid M.Talla. Prosesi upacara berlangsung sakral dan penuh Khidmat. Kesakaralan upacara ini disebabkan oleh seragam yang digunakan oleh peserta upacara, yaitu mengenakan busana adat khas bugis.

Dalam amanahnya, Kepala Kantor Kemenag Bone menyampaikan kepada seluruh peserta terutama kepada seluruh guru dan pegawai yang dianyatakan lulus menjadi ASN PPPK Foramsi Tahun 2022 untuk bersama-sama bersinergi dalam membangun dan mengembangkan Kementerian Agama, khususnya di Kabupaten Bone. Tidak lupa pula dia mengucapkan selamat bergabung kepada seluruh ASN PPPK yang ditempatkan di Lingkup Kemenag Bone. Dia juga menyampaikan bahwa penyerahan SK nantinya akan dipandu oleh Kasubag TU Kemenag Bone, Ahmad Yani. Hal ini karena dia akan menghadiri Upacara peringatan HUT RI ke-78 di Lapangan Merdeka.

12 orang guru MAN 3 Bone yang juga dinyatakan lolos dalam seleksi CPPK Kementeriana Agama Formasi Tahun 2022 ini juga turut serta dalam prosesi sakral ini. Dengan mengenakan stelan busana adat, mereka turut berbaur dengan para peserta untuk bersama-sama mengikuti prosesi penyerahan SK dengan penuh khidmat. Adapun guru MAN 3 Bone yang dinyatakan lulus yaitu, Ardiansyah, Anis Rahim, Hasriani, Herlina, Jemmy Irwanto, Nelviana, Nurfadillah S, Silahuddin, Sitti Marlina, Sitti Wafirah,Supriadi, dan Syukri.

Prosesi penyerahan SK ini diikuti derai air mata dari para peserta. Selain sebagai bentuk haru dan Syukur, tangisan mereka pecah karena banyak di antara mereka yang harus meninggalkan tempat kerja lama mereka. Hal inilah yang sangat berat di rasakan oleh peserta. Namun mereka harus menerima dengan Ikhlas karena ini semua merupakan bagian dari pengabdian.

Hal ini juga turut dirasakan oleh guru MAN 3 Bone. Dari 12 orang yang dinyatakan lulus, hanya 3 orang saja yang tetap “tinggal” di MAN 3 Bone. Mereka adalah, Ardiansyah (guru Sejarah Indonesia), Hasriani (guru TIK), dan Hasriani (guru Bahasa Inggris). Sedangkan, Anis Rahim (guru Biologi), Jemmy Irwanto (guru Penjaskes), Sitti Wafirah (guru PKn), dan Syukri (guru Bahasa Inggris) ditugaskan di MAN 4 Bone. Lain lagi dengan Sitti Marlina (guru Fisika), dan Supriadi (guru Bahasa Indonesia), mereka berdua pindah ke MAN 1 Bone. Silahuddin (guru Fiqih) ditugaskan di MTsN 4 Bone, Nurfadillah (guru Seni) di MTsN 3 Bone, dan terakhir Nelviana (guru Bahasa Inggris) harus menerima penempatan paling jauh yakni ke MTsN Pangkep. (Ardi/Ahdi)


Daerah LAINNYA