Apel Pagi di Hari Pertama Ujian Semester, Kepala MAN 1 Kota Parepare Berikan Motivasi ke Siswa

Parepare, (Humas Parepare) - Pelaksanaan Penilaian Akhir Semester (PAS) Ganjil di MAN 1 Kota Parepare dimulai pada Selasa, 26 November 2024. 

Hari pertama ujian diawali dengan apel pagi yang diikuti oleh seluruh siswa dan para guru di lapangan madrasah. Kepala MAN 1 Kota Parepare, Rusman Madinah, memimpin apel tersebut dan memberikan beberapa arahan penting guna memastikan kelancaran ujian yang akan berlangsung hingga 5 Desember 2024.

Dalam amanatnya, Kepala Madrasah menekankan pentingnya tata tertib yang harus dipatuhi oleh siswa selama masa ujian. Ia juga meminta kerja sama para wali kelas untuk memastikan siswa tidak terlambat hadir, terutama pada pagi hari saat ujian dimulai. Selain itu, siswa diingatkan untuk berpakaian sopan dan rapi sesuai aturan madrasah serta tidak diperkenankan menggunakan sandal selama berada di lingkungan sekolah.

Kepala Madrasah juga mendorong para siswa untuk terus meningkatkan prestasi akademik mereka. Ia mengingatkan agar nilai ujian menunjukkan peningkatan yang konsisten dari semester ke semester, khususnya bagi siswa kelas XII yang sedang mempersiapkan diri melanjutkan pendidikan ke jenjang perguruan tinggi. 

Dalam kesempatan yang sama, Rusman Madinah juga menyampaikan pengumuman terkait libur Pilkada yang jatuh pada Rabu, 27 November 2024. Ia mengimbau siswa kelas XII yang telah memiliki KTP untuk menggunakan hak pilihnya. Ujian yang dijadwalkan pada hari tersebut akan digeser ke Kamis, 28 November 2024.

Pelaksanaan ujian semester ganjil ini menjadi momen penting bagi seluruh siswa untuk mengukur hasil pembelajaran mereka selama satu semester. Dengan arahan dan pengaturan yang baik, diharapkan kegiatan ini dapat berjalan lancar hingga hari terakhir, serta menjadi awal dari capaian prestasi yang lebih baik bagi siswa MAN 1 Kota Parepare.(RA/Wn)


Daerah LAINNYA