Kaharuddin Aras Himbau Muballigh Kabupaten Sidrap Beri Pencerahan Yang Damai

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Pangkajene (Humas Sidrap) Pelaksana Tugas Kepala Kantor Urusan Agama Kecamatan Maritengngae Nurdin, S.Ag Silaturrahmi dengan para pengurus Masjid dan Muballiq untuk menyamakan persepsi dalam rangka pembinaan keagamaan di tengah-tengah masyarakat dan penyerahan jadwal Khutbah Jum’at Kepada Pengurus Masjid dan Khatib pada hari Kamis tanggal 27 Juli 2017 bertempat di Aula Kantor Kecamatan Maritengngae.

Hadir dalam pertemuan tersebut Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Sidenreng Rappang Drs. H. Kaharuddin Aras, M.Ag., Kepala UPTD Dispenda Kecamatan Maritengngae Usman, SE yang mewakili Camat Maritengngae, Penyuluh Agama Islam baik PNS maupun Non PNS, Para Pengurus Masjid dan Muballiq se Kecamatan Maritengngae.

Kaharuddin Aras menghimbau kepada Muballig agar senantiasa memberikan pencerahan kepada masyarakat dengan mengutamakan materi ceramah dan Khutbah yang dapat menciptakan suasana ketentraman dan kedamaian jangan membuat kebimbangan dan kegaduhan ditengah-tengah umat.

Sementara arahan yang disampaikan kepada Pengurus Masjid supaya memposisikan diri dengan memperhatikan Keputusan Dirjen Bimas Islam Nomor DJ.II/802 Tahun 2014 tentang Standar Pembinaan Manajemen Masjid. Dalam Keputusan Dirjen tersebut agar Pengurus Masjid menyamakan antara Idarah (Organisasi), Imarah (Peribadatan/Kerohanian) dan Ri’ayah (Fasilitas/Pembangunan) dalam penggunaan Keuangan Masjid dan mendapatkan porsi yang sama.(SA) 


Wilayah LAINNYA