Kegiatan MIN 2 Gowa

Widyaswara BDK Makassar Pandu Pendampingan IKM-BK Guru MIN 2 Gowa

Kamad fokus menyimak pemaparan widyaiswara

Pallangga (Humas Gowa). Pendampingan Implementasi Kurikulum Merdeka Berbasis Komunitas (IKM-BK) secara daring melalui aplikasi Zoom Meeting dilaksanakan di MIN 2 Gowa dan diikuti Kepala MIN 2 Gowa, Abd. Chalid, Pengawas Bina, Darniati dan Dewan Guru, Kamis (31/10/ 2024).

Pada pertemuan kali ini Widyaiswara BDK Makassar, Istiati Hatma Mallewai membahas mengenai penyusunan Capaian Pembelajaran (CP), Tujuan Pembelajaran (TP), Alur tujuan Pembelajaran (ATP) dan Modul Ajar.

“Pendampingan ini bertujuan untuk memperkuat pemahaman dan kemampuan dalam menerapkan Modul ajar dan diselenggarakan sebagai upaya untuk mengakomodasi kebutuhan siswa yang lebih beragam, serta mendorong kreativitas dan inovasi dalam proses pembelajaran," tutur Istiati. 

Kegiatan kali ini dilaksanakan dengan pemaparan beberapa guru terkait dengan TP, CP, ATP dilanjut sesi tanya jawab serta diskusi yang melibatkan seluruh peserta. Para guru yang hadir merasa kegiatan ini sangat bermanfaat dalam memperdalam pemahaman mereka mengenai Kurikulum Merdeka dan cara terbaik untuk mengaplikasikannya di madrasah.

Sementara itu, Chalid yang turut mendampingi guru-guru MIN 2 Gowa berharap agar semua guru aktif mengikuti pendampingan ini sehingga nantinya setiap guru sudah memiliki perangkat pembelajaran yang dijadikan sebagai pedoman dalam pembelajaran dihadapan siswa.

“Melalui kegiatan ini diharapkan guru mampu memahami dan membuat tujuan pembelajaran (TP) dari breakdown dari Capaian Pembelajaran (CP) dan mahir membuat modul ajar serta mempraktekkan ketika pembelajaran di kelas," tegas Chalid. 

Pendampingan ini merupakan lanjutan dari pertemuan sebelumnya untuk mendukung para guru dan tenaga kependidikan di MIN 2 Gowa dalam memahami serta mengimplementasikan Kurikulum Merdeka yang berbasis komunitas.(CDM/OH)


Daerah LAINNYA