Tanamkan Nilai Demokrasi MTsN 3 Bulukumba Gelar Pemilihan Ketua dan Wakil Ketua OSIS Masa Bakti 2023

Tanamkan Nilai Demokrasi MTsN 3 Bulukumba Gelar Pemilihan Ketua dan Wakil Ketua OSIS Masa Bakti 2023

Bontotiro, (Humas Bulukumba) – Organisasi Siswa Intra Sekolah atau biasa disebut OSIS merupakan salah satu wadah berkegiatan peserta didik serupa lembaga eksekutif dalam sebuah negara. Salah satu kegiatan yang menjadi agenda tahunan OSIS adalah pemilihan ketua dan wakil ketua OSIS (pilketos). 

Kegiatan ini bertujuan untuk memilih kandidat calon ketua terbaik sebagai pemimpin dan tentunya para kandidat yang akan dipilih nantinya adalah para siswa-siswi terbaik. Kegiatan pilketos selalu semarak, selayaknya pemilihan presiden atau kepala daerah. Sebuah pesta demokrasi yang selalu dinanti. Hal yang sama dirasakan di MTsN 3 Bulukumba.

Dalam rangka melatih dan mengenalkan demokrasi melalui pengalaman praktis peserta didik, MTsN 3 Bulukumba menggelar pilketos masa bakti 2023 di aula MTsN 3 Bulukumba, Kamis (12/01/2023). 

Rangkaian kegiatan pilketos diawali beberapa tahapan antara lain, proses pencalonan, pengambilan dan pengembalian formulir, penetapan pasangan calon, penyampaian visi-misi dan puncaknya adalah pilketos. Komite Pemilihan OSIS (KPO) MTsN 3 Bulukumba menyelenggarakan pilketos dengan menjunjung tinggi asas pemilu yaitu langsung, umum, bebas, rahasia, jujur, serta adil.

Sudarmin selaku kepala madrasah membuka kegiatan pilketos dengan menitipkan pesan kepada pasangan calon agar bersaing secara sportif dan siapapun yang terpilih nantinya semoga bisa membawa MTsN 3 Bulukumba menjadi madrasah yang dapat menjadi contoh.

“Semoga kandidat yang terpilih adalah orang yang amanah dan berintegritas yang nantinya dapat memberikan terobosan-terobosan cemerlang untuk kebaikan madrasah”, ujarnya.

Kegiatan piketos ini sebagai wadah pembelajaran bagi peserta didik bagaimana menjalankan demokrasi yang baik. Peserta didik menjadi mengalami dan tahu bagaimana proses pemilihan umum yang benar.

“Tujuan diadakan pemilihan ketua dan wakil ketua OSIS adalah memperkenalkan kepada siswa tentang tata cara pemilihan umum sejak dini. Manfaat pemilihan untuk melatih kedisiplinan, berorganisasi, dan kepemimpinan”, tutur Sudarmin.

Kegiatan yang dimulai pukul 09.00 ini berlangsung dengan tertib dan lancar, terlihat dari antusiasme peserta didik saat pemilihan berlangsung. (DS/ARd)


Daerah LAINNYA