Prestasi MAN Gowa

Siswa MAN Gowa Raih Runner Up 1 Duta Baca Tompobulu

Hardianti saat menerima piala

Malakaji (Humas Gowa). Siswi MAN Gowa, Siti Hardianti Ashari meraih juara Runner Up I pada pemilihan Duta Baca Kecamatan Tompobulu Kab. Gowa pada Senin, (12/3/2023).

Pemilihan Duta Baca diikuti oleh pelajar tingkat SMP/MTs dan SMA/MA Se-Kecamatan Tompobulu Kabupaten Gowa. Siti Hardianti Ashari meraih prestasi tersebut setelah mengikuti rangkaian tahapan seleksi administrasi dan audisi semi final dan final.

Adapun alur seleksi dan penilaian yang diikuti yaitu: Technical Meeting, Penampilan Seni Literasi, Foto Shoot, Literasi Action, Tes Tertulis dan Wawancara, Karantina Online oleh Duta Baca Provinsi SulSel, Grand Final terdiri Orasi Ilmiah literasi, Q n A.

Sebelum kegiatan itu ada pula pengumpulan video perkenalan dan visi misi finalis, berkas, dan karya tulisan tema "Andai Aku Jadi Duta Baca" dan review buku hasil bacaan. Selain itu kearifan forum dan akhlak perilaku.

Dan akhirnya setelah seluruh tahapan telah diikuti pada tahap final, memutuskan bahwa Siti Hardianti Ashari berhak meraih juara Runner Up I. Hasil ini membuat Hardianti bersyukur dan bangga bisa menjadi bagian dari penggiat literasi Kec. Tompobulu Kab. Gowa.

"Ini pertama kalinya saya ikut dalam kompetisi pemilihan duta baca semoga dengan juara harapan Runner Up I ini, saya bisa menjadi pelajar/pembaca yang baik dan bermanfaat bagi sekitar," ujarnya.

Fitriadi selaku pembina OSIM MAN Gowa yang mendampingi selama tahap lomba tersebut sangat bangga karena bisa meraih Runner Up I. "Semoga dengan prestasi yang diraih saat ini bisa menjadi motivasi untuk tetap meraih prestasi, baik tingkat kecamatan, kabupaten bahkan Nasional.

"Semoga Hardianti juga bisa memotivasi dan mengajak teman-temannya agar gemar membaca, karena dengan membaca bisa memperluas wawasan dan pengetahuan," harap Fitriadi.(Arman/OH)


Daerah LAINNYA