Paleteang, (Humas Pinrang) - Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) menutup akhir pekan dengan sholat dzuhur berjamaah yang dilaksanakan di Mushala Al-Kautsar MTs Negeri Pinrang. Selain siswa, guru dan tenaga kependidikan juga shalat berjamaah di mushala kebanggaan madrasah ini sebagai contoh dan motivasi agar siswa dapat menunaikan kewajibannya tepat waktu. Sabtu, (31/08/2024)
Shalat dzuhur berjamaah diikuti oleh seluruh siswa kelas VIII, yang mana jadwalnya telah diatur oleh pembina Osim secara bergantian dengan imam oleh Hasri pembina Keagamaan dan bertugas adzan oleh Ahmad Fadril siswa kelas VIII.5
“Sholat berjamaah sebelum pulang mengajarkan siswa sejak dini untuk terbiasa melakukan sholat berjamaah dimana shalat merupakan salah satu kewajiban dari umat Islam” ucap Hairuddin slah seorang guru MTsN Pinrang
Kegiatan sholat berjamaah ini wajib dilaksanakan di madrasah, karena sebagai sarana latihan untuk menjalankan perintah Allah SWT, juga mendidik siswa untuk menjadi disiplin, baik disiplin dalam belajar maupun disiplin pada tata tertib madrasah.
Sholat Dzuhur berjamaah ini menjadi suatu kegiatan yang terus menerus dilakukan diluar jam pelajaran, untuk melatih siswa lebih teratur dan terarah dan mendisiplinkan diri dalam menjalankan ibadah khususnya shalat fardhu.
Kepala MTs Negeri Pinrang, Idhan Galib mengatakan bahwa sangat mendukung kegiatan sholat Dzuhur Berjamaah, dengan sholat kita dapat mempererat hubungan tali silaturahmi antar siswa dengan guru.
“Melaksanakan sholat yang tertib dan teratur, dapat berimbas pada kedisiplinan seseorang dalam melakukan pekerjaan, dan semakin bagus ibadah shalat seseorang, semakin baik pula tingkat kedisiplinannya, sebaliknya semakin ia sering mengabaikan aspek ibadah dan ia juga akan lebih mudah mengabaikan urusan-urusan diluar ibadah.” ungkapnya (Ilham)