Humas Kemenag Sinjai

Seminar Internasional, Kakankemenag Sinjai Hadirkan Peter John Wanner dari Tohoku Universty Japan

Bongki, Sinjai Utara (Humas Sinjai) —- Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) Bahasa Inggris MTs dan MA Kabupaten Sinjai menggelar Seminar Internasional, Minggu (7/7/2024)

Kegiatan yang di pusatkan di Aula Kemenag Sinjai tersebut Kepala Kemenag Sinjai H. Jamaris hadirkan

Prof. Peter John Wanner, dosen di Universitas Tohoku, Japang dan Prof. Dr. Ismail Suardi Wekke, Ketua STIA Abdul Haris Makassar.

Dihadapan Peserta MGMP MTs dan MA dengan jumlah peserta 66 orang Kakankemenag Sinjai H. Jamaris ungkapkan dirinya sengaja menghadirkan dua narasumber asal luar negeri alam upaya mewujudkan Madrasah Mandiri, Berprestasi dan Mendunia serta meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) Guru Bahasa Inggris di Madrasah.

Kegiatan ini mengusung tema ” The Effective Ways to Learn and Teach English for EFL Learners and Teachers throught the Asian youth Forum 2024 ”

Menurut Jamaris, Peter John Wanner, warga negara Amerika yang telah menetap di Jepang Ia memiliki pengalaman mengajar perguruan tinggi  dari Tohoku Universty Japan, Prof. Dr. Peter John Wanner yang didampingi oleh Prof. Dr. Ismail Suardi Wekke, Ketua Kalla Research Center Of UMI Makassar.

Dalam sambutan Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Sinjai mengharapkan bahwa kegiatan workshop ini dapat memberikan pengetahuan dan kemampuan untuk lebih fasih dalam berbahasa asing serta merupakan ajang untuk memperkenalkan madrasah ke dunia internasional.

” Selain mendapatkan pengetahuan yang tinggi serta kemampuan untuk lebih fasih dalam berbahasa asing, mudah-mudaha kegiatan workshop ini merupakan batu loncatan untuk mengenalkan madrasah ke dunia internasional.

 Kegiatan kita tidak berhenti cuma smpai di kegiatan workshop ini, tetapi nantinya akan berkelanjutan dengan mengadakan penelitian di tingkat MTs dan MA se-Kabupaten Sinjai dan akan didampingi oleh pendidik yang mengajarkan Bidang Studi Bahasa Inggris di madrasah masing-masing”, ungkap Kakankemenag Kabupaten Sinjai, H. Jamaris.

Adapun Materi seminar yang dibawakan oleh Wanner adalah “Writing Skills in Education Setting” yang artinya “Kemampuan Menulis dalam Konteks Pendidikan.” Materi ini membahas berbagai aspek keterampilan menulis yang penting bagi siswa, guru, dan profesional pendidikan lainnya dalam rangka mencapai tujuan pendidikan, termasuk menulis esai, laporan, penelitian, catatan, makalah akademik, dan komunikasi tertulis lainnya yang diperlukan dalam konteks pembelajaran dan pengajaran.

Sementara itu, Ismail Suardi Wekke memperkenalkan dirinya sebagai putra daerah Bone, Kecamatan Lappariaja. Ia membawakan materi “Fostering Scholarly Communication: Strategies for Teaching Academic Writing,” yang artinya “Mendorong Komunikasi Ilmiah: Strategi untuk Mengajar Penulisan Akademik.”


Daerah LAINNYA