Bantaeng ( Humas Pangkep ). Kementrian Agama Provinsi Sulawesi Selatan melaksanakan Jalan Santai Moderasi Beragama yang dipusatkan di Lapangan Pantai Seruni, Kamis ( 05/01/2022 ).
Kegiatan ini dihadiri oleh Komisi 8 DPR RI, Kakanwil Provinsi Sulawesi Selatan, Kadispora Provinsi Sulawesi Selatan, Kepala Daerah dari beberapa Kabupaten/Kota, Kakan Kemenag setiap Kabupaten Kota, DANDIM 1410, Kapolres Bantaeng, dan Seluruh Keluarga Besar Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Selatan termasuk Kemenag Kab. Pangkep didalamnya.
Kakanwil Provinsi Sulawesi Selatan H. Khaeroni mengawali sambutannya dengan ucapan syukur serta terimakasih kepada semua pihak yang telah hadir untuk mengikuti acara jalan sehat kerukunan ini. HAB Kemenag ke 77 kali ini mengangkat tema "Kerukunan umat untuk Indonesia Hebat". Khaeroni juga menyampaikan bahwa mulai tanggal 5-7 Januari akan melaksanakan Porseni tingkat Provinsi Sulawesi Selatan yang tentunya di Pusatkan di Kab. Bantaeng. Jalan santai hari ini dihadiri oleh kurang lebih 25.000 orang yang memadati Lapangan Pantai Seruni.
Ditempat yang sama Bupati Bantaeng Ilhamsyah Azikin dalam sambutannya memberikan apresiasi kepada segenap panitia yang telah bekerja keras sehingga kegiatan ini dapat terlaksana dengan baik. Beliau juga merasa sangat bersyukur dan bangga karena Kab. Bantaeng dipercayakan dan diberi kehormatan menjadi tuan rumah pada pelaksanaan puncak Hari Amal Bakti ( HAB ) Kemenag RI ke 77 tingkat Provinsi Sulawesi Selatan.
Dalam kegiatan ini juga dibuka Porseni Kemenag Provinsi Sulawesi Selatan serta pelepasan jalan sehat moderasi beragama yang diikuti oleh seluruh peserta termasuk Kab. Pangkep yang dipimpin langsung oleh Kakan Kemenag Pangkep H. Muhammad Nur Halik. Kegiatan ini ditutup dengan pengundian kupon doorprize yang dihadirkan oleh beberapa sponsor yang tentunya ikut memeriahkan HAB Kemenag RI yang ke-77 ini.
Diantara puluhan hadiah atau doorprize yang disediakan panitia berupa 6 paket perjalanan umrah, 10 sepeda mofor, puluhan TV LED berbagai ukuran, puluhan sepeda dan hadiah lainnya. Salah satu paket perjalanan umrah didapatkan oleh saudari Mirna Permatasari asal MIN Kab. Pangkep yang ikut serta dalam jalan sehat ini.
Disela pengundian doorprize, Kaheroni juga membagikan 5 unit kendaraan operasional atau mobil dinas kepada Kepala Kantor Kemenag Kabupaten / Kota, diantaranya Kab. Bone, Selayar, Pangkep, Barru dan Kota Palopo. (Atho)