Satbinmas Polres Bone, Lakukan Penyuluhan Bahaya Penyalahgunaan Narkoba di MAN 2 Bone

Tanete Riattang, (Humas Bone)- Aparat keamanan berseragam coklat menghampiri beberapa siswa di MAN 2 Bone, Selasa, 17 September 2024. Mereka berasal dari satuan Polres Bone yang lokasinya hanya berjarak beberapa meter dari MAN 2 Bone.

Dalam beberapa kesempatan, Polres Bone kerap menjadikan MAN 2 Bone sebagai sasaran sosialisasi terkait kebijakan dan aturan yang mengikat, demi mewujudkan keamanan dan keselamatan masyarakat. 

Pagi tadi, jajaran Polres Bone lakukan sosialisasi dan penyuluhan tentang bahaya penggunaan narkoba. Hal ini dilakukan sebagai langkah preventif, guna mencegah dan meningkatkan kesadaran masyarakat akan bahaya narkoba, serta dampak hukum yang ditimbulkan akibat penyalahgunaan yang dilakukan.

Satuan Binmas sendiri dalam struktur Polres Bone, bertugas melaksanakan pembinaan masyarakat yang meliputi kegiatan penyuluhan masyarakat, pemberdayaan Perpolisian Masyarakat (Polmas), melaksanakan koordinasi, pengawasan dan pembinaan terhadap bentuk-bentuk pengamanan swakarsa (pam swakarsa), Kepolisian Khusus (Polsus), serta kegiatan kerja sama dengan lembaga/instansi pemerintah, termasuk sekolah/madrasah di dalamnya. (Daud/Ayyub)


Daerah LAINNYA