Proktor Kemenag Kabupaten Jeneponto Gelar  Sosialisasi

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Jeneponto, (Humas-Jeneponto) - Kemenag Kab.Jeneponto melalu seksi Pendidikan Madrasah mensosiliasikan persiapan pelaskanaan Ujian Nasional berbasis komputer (UNBK)  tingkat MTs.dan Madrasah Aliyah kepada teknisi komputer dan proktor di Madrash.itu.

Kepala Seksi Pendidikan Madrasah Kantor Kementerian Agama Kab.Jeneponto H.Saharuddin  Kamis, 01 Februari 2018 mengatakan saat membuka sosialisasi proctor UNBK agar para proctor Madrasah mampu dan paham terhadap tugas yang harus dilaksanakan demi mendukung kelancaran pelaksanaan UNBK di tingkat Madrasah, juga para pelaksana agar mempersiapkan sarana dan prasarana yang dibutuhkan dalam Ujian tersebut dan mengikuti petunjuk teknis UNBK.Kamis, 01/02/2018 di Aula Kemenag.Kab.Jeneponto

Dihadapan para peserta sosiliasi menyampaikan bahwa  protokor agar betul betul memahami tugas dan bertanggungjawab terhadap server selama UNBK berlangsung sehingga diperlukan sosialisasi agar menghindari adanya kendala dalam pelaksanaan UNBK di Madrasah.

Sosialisasi ini dihadiri oleh Kepala Seksi Pendidikan Madrasah H.Saharuddin, Proktor, Teknisi proktor Tingkat Kabupaten dan seluruh proktor tingkat Madrasah Tsanawiyah dan Madrasah Aliyah Penyelenggara UNBK dilingkup Kemenag Kab.Jeneponto tahun 2018.

Proktor Kemenag Kab.jeneponto mempertegas tugas dan tanggungjawab proktor mengawasi dan tetap  bekerjasama dengan tehnsi menjaga server setelah terkoneksi dengan pusat saat mengunduh soal, oleh karena itu pihak penyelenggara UNBK tetap antisipasi adanya gangguan jaringan  dan pemadaman lampu saat ujian berlangsung.kata Yupa. [fhr/arf]


Daerah LAINNYA