Pospeda IX Sulsel Ditutup, Parepare Bawa Pulang 1 Perak dan 1 Perunggu

Pospeda IX Sulsel Ditutup, Parepare Bawa Pulang 1 Perak dan 1 Perunggu

Makassar, (Humas Parepare) - Pekan Olahraga dan Seni Antar Pondok Pesantren Daerah (Pospeda) XI Tingkat Provinsi Sulawesi Selatan tahun 2022 ditutup secara resmi di Aula Arafah Asrama Haji Sudiang, Ahad 16 Oktober 2022. 

Sebelum ditutup secara resmi, terlebih dahulu dibacakan pemenang untuk masing-masing cabang lomba oleh Ketua Dewan Juri, Mujahid Dahlan dan dilanjutkan pengalungan medali kepada para juara.

Kepala Bidang (Kabid) PD dan Pontren, H. Muliyadi dalam sambutannya, mengucapkan selamat kepada para peserta yang menang dan memberi semangat kepada peserta yang belum menang "selamat kepada pemenang dan untuk yang belum naik ke podium jangan berputus asa, tetap belajar," ujarnya.

Selanjutnya ia mengungkapkan bahwa kemungkinan hanya Sulawesi Selatan yang mengadakan Pospeda "Perlu kami sampaikan bahwa di antara 34 provinsi se Indonesia mungkin hanya Sulsel yang adakan Pospeda tingkat kabupaten dan provinsi,"ungkapnya.

Para peserta yang meraih juara I akan mewakili Sulawesi Selatan ke ajang Pospenas yang akan digelar di Kota Solo Jawa Tengah pada bulan November 2022 mendatang.  

Pada Pospeda IX ini, Kota Makassar meraih juara umum dengan perolehan 6 emas, 1 perak dan 1 perunggu. Sementara Parepare harus puas dengan perolehan 1 perak dan 1 perunggu. Parepare membawa pulang satu medali perak dari cabang senam santri dan satu medali perunggu dari cabang seni pidato bahasa Indonesia.

Kepala Seksi (Kasi) Pendidikan Diniyah dan Pondok Pesantren (PD dan Pontren), Hamka memberikan apresiasi kepada seluruh peserta yang telah berusaha dengan maksimal menampilkan kemampuan terbaiknya. "Terima kasih kepada seluruh peserta yang telah tampil maksimal memberikan yang terbaik,"ungkapnya.(Ifa/Wn)


Daerah LAINNYA