Polres Bone Laksanakan Sosialisasi Operasi Zebra Pallawa 2024 di MTsN 1 Bone

Watampone, (Humas Bone) - Polres Bone melalui IPDA Sasram, S.H, bertindak sebagai pembina upacara di MTsN 1 Bone.  Kehadiran Kanit Kamsel Sat Lantas Polres Bone ini dalam rangka sosialisasi Operasi Zebra Pallawa 2024 demi meningkatkan kesadaran akan pentingnya keselamatan berlalu lintas, terutama bagi para pelajar yang sering menggunakan jalan raya untuk aktivitas sehari-hari, Senin (21/10/2024).

Dalam amanatnya, IPDA Sasram, S.H. menjelaskan pentingnya kepatuhan terhadap aturan lalu lintas sebagai salah satu upaya menekan angka kecelakaan. Ia menekankan bahwa pelaksanaan Operasi Zebra Pallawa 2024 bertujuan mendisiplinkan pengendara dan mengurangi potensi pelanggaran lalu lintas yang dapat membahayakan keselamatan, terutama di kalangan generasi muda. "Kami berharap, melalui sosialisasi ini, para pelajar dapat memahami pentingnya menjaga keselamatan di jalan, menggunakan helm, dan mematuhi aturan lalu lintas lainnya," ujarnya.  Ia juga menekankan agar para siswa tidak mengendarai motor jika belum memiliki SIM dan selalu berhati-hati di jalan raya.

Kepala MTsN 1 Bone, H. Ambo Asse, memberikan apresiasi atas kerjasama dari Polres Bone dalam menyosialisasikan Operasi Zebra Pallawa 2024. Ia berharap arahan tentang pendidikan keselamatan berlalu lintas sejak dini menjadikan siswa menjadi pengendara yang bertanggung jawab di masa depan.

"Kami mendukung penuh kegiatan ini karena keselamatan siswa adalah prioritas utama kami. Diharapkan sosialisasi ini dapat membentuk kesadaran dan perilaku disiplin berlalu lintas bagi para siswa MTsN 1 Bone," ungkap H. Ambo Asse saat dihubungi Tim Humas MTsN 1 Bone.  (Pujiati/Amildayani/Ahdi).


Daerah LAINNYA