Petugas Kloter 06 UPG/Makassar Siap Dampingi Jemaah Haji Asal Pinrang-Makassar

Petugas Kloter 06 UPG/Makassar Siap Dampingi Jemaah Haji Asal Pinrang-Makassar

Aula Kantor Bupati Pinrang

Maccorawalie, (Humas Pinrang) Dalam rangka memberikan pelayanan yang optimal kepada calon jemaah haji asal Pinrang dan Makassar, Petugas Kloter 06 Embarkasi Makassar menyatakan kesiapan mereka untuk mendampingi para jemaah. Hal ini diungkapkan oleh Hj. Umrah, Ketua Kloter 06, yang menegaskan bahwa tim pembimbing dan tim kesehatan yang tergabung dalam kloter tersebut telah siap memberikan dukungan penuh kepada para calon jemaah. Kamis (18/04/2024)

Menyusul pernyataan tersebut, H. Mujahid Dahlan, yang saat ini bertugas sebagai pembimbing ibadah, juga menegaskan komitmennya dalam membantu dan membimbing para jemaah, terutama dalam pelaksanaan ibadah haji di tanah suci Mekah. Pernyataan ini disampaikan saat pembukaan manasik haji di aula Kantor Bupati Pinrang, di mana H. Mujahid Dahlan menegaskan kesiapannya untuk memberikan bimbingan yang diperlukan kepada seluruh calon jemaah haji reguler Kabupaten Pinrang

“Kami yang tergabung dalam pendamping calon Jemaah Haji berkomitmen dalam membantu dan membimbing para jemaah, terutama dalam pelaksanaan ibadah haji di tanah suci Mekah” Ungkapnya

Sementara itu, dalam penekanan materi manasik terkait kesehatan jemaah, Tenaga Kesehatan Haji Kloter (TKHK) dr. Hj. Rusydiyah menggarisbawahi pentingnya menjaga kesehatan sebelum berangkat ke tanah suci. Beliau menyerukan kepada calon jemaah haji untuk secara rutin memeriksakan kesehatannya kepada layanan kesehatan atau berkonsultasi kepada pembimbing haji yang ada

“Kami berharap calon Jemaah haji menjaga kesehatan sebelum berangkat ke tanah suci sampai nantinya menjalani rangkaian ibadah haji yang membutuhkan kekuatan fisik yang prima” Ucapnya

Informasi yang didapatkan dari Seksi Haji dan Umrah Kementerian Agama Kabupaten Pinrang menunjukkan bahwa dalam kloter 06 ini terdapat 8 orang yang terlibat dalam tim pembimbing haji. Mereka antara lain Hj. Umrah sebagai Ketua Kloter, H. Mujahid Dahlan sebagai Pembimbing Ibadah, dan dr. Hj. Rusydiyah sebagai Tenaga Kesehatan Haji Kloter. Selain itu, terdapat pula perawat atas nama Amra Rahman dan Harfah Masady. Untuk petugas haji daerah atas nama H.lading, Nur Alam Syaf dan Suryaningsih yang siap memberikan layanan dan bimbingan kepada para Jemaah.

Dengan kesiapan dan komitmen dari seluruh tim yang terlibat, diharapkan para calon jemaah haji asal Pinrang dan Makassar dapat menjalani ibadah haji dengan lancar dan mendapatkan pengalaman yang berharga dalam perjalanan spiritual mereka. (WH)


Daerah LAINNYA