Perkuat Nilai-nilai Pancasila, MIN Pinrang Gelar Upacara Hari Kesaktian Pancasila

Perkuat Nilai-nilai Pancasila, MIN Pinrang Gelar Upacara Hari Kesaktian Pancasila

Ujung, (Humas Pinrang) – Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) Pinrang kembali Upacara Hari Kesaktian Pancasila. Upacara dilaksanakan di halaman madrasah dan berlangsung dengan khidmat. Upacara diikuti oleh seluruh siswa, guru, dan staf madrasah dengan penuh antusias. Selasa, (01/10/2024)

Peringatan Hari Kesaktian Pancasila tahun ini bertemakan “Bersama Pancasila Kita Wujudkan Indonesia Emas”. Tema tersebut sejalan dengan visi Indonesia yang ingin mewujudkan Indonesia Emas 2045 dengan menjadikan Pancasila sebagai landasannya.

Kepala MIN Pinrang, Abd. Rauf dalam amanahnya berpesan kepada seluruh siswa untuk senantiasa mengamalkan nilai-nilai pancasila dalam kehidupan sehari-hari. 

“Anak-anak ku sekalian, pada peringatan Hari Kesaktian Pancasila ini, mari kita bersama-sama menanamkan kembali semangat kebangsaan dan cinta tanah air. Pancasila bukan hanya sekadar dasar negara, tetapi juga panduan kita dalam bersikap dan bertindak dalam kehidupan sehari-hari.” terangnya.

Abd. Rauf juga menekankan bahwa seluruh peserta didik adalah generasi yang akan membawa Indonesia menuju cita-cita yang besar yaitu Indonesia Emas.

"Kalian adalah generasi yang akan membawa Indonesia menuju cita-cita yang besar yaitu Indonesia Emas pada tahun 2045 nantinya. Itu bukan sekedar impian, melainkan tanggung jawab yang harus kalian wujudkan. Teruslah semangat, jangan mudah menyerah, dan jadilah generasi yang dapat mengubah wajah bangsa ini menjadi lebih cerah, maju, dan sejahtera dengan berlandaskan pada nilai-nilai Pancasila.” ungkapnya.

Upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila di MIN Pinrang ditutup dengan pembacaan doa bersama, memohon keberkahan agar semangat persatuan dan kesatuan terus terjaga, dan seluruh warga sekolah mampu berperan aktif dalam mewujudkan cita-cita Indonesia Emas. (Nurfahmi)


Daerah LAINNYA