Parepare, (Humas Parepare) – Ujian Satuan Pendidikan Kesetaraan pada Pondok Pesantren Salafiyah (PKPPS) Tingkat Ulya Tahun 2023 berlangsung secara serentak di seluruh Indonesia selama sepekan 6 s.d. 12 Maret 2023.
Salah satu Pondok Pesantren Salafiyah yang mengikutkan santrinya mengikuti ujian tersebut adalah PPS Zubdatul Asrar. Ujian PKPPS tingkat Ulya ini merupakan pertama kalinya dilaksanakan di Kota Parepare karena baru Pondok Pesantren Zubdatul Asrar yang memiliki PPS Tingkat Ulya di Kota Parepare dengan jumlah santri sebanyak 4 orang.
Sebanyak 15 mata pelajaran yang diujikan selama 7 hari yaitu PPKN, Al-Qur’an, Sejarah, Bahasa Indonesia, Al-Hadits, Matematika, Aqidah, Bahasa Inggris, Akhlak, Fisika, Fiqih, Kimia, Tarikh, Biologi dan Bahasa Arab.
Meski ini merupakan ujian perdana PKPPS Tingkat Ulya di Kota Parepare, namun secara umum ujian berjalan dengan lancar dan seluruh santri dapat mengikuti ujian tanpa kendala yang dapat menghambat jalannya ujian, hingga hari ketujuh, Ahad 12 Maret 2023.
Hal tersebut sesuai harapan bersama baik dari Seksi Pendidikan Diniyah dan Pondok Pesantren (PD Pontren) maupun dari pihak PPS Zubdatul Asrar.
Dengan masih mempertahankan tradisi pesantren zaman dahulu, para santri mengikuti ujian dengan duduk bersila melantai sama seperti saat menerima pelajaran sehari-harinya.
Kasi PD Pontren, Hamka berharap semoga santri dapat memperoleh hasil yang baik, karena lulusan ujian pendidikan kesetaraan ini mempunyai hak yang sama dan setara dengan pemegang ijazah pendidikan formal dan dapat melanjutkan ke jenjang yang lebih tinggi.
Irfan Selaku Pembina pada PPS tingkat Ulya Zubdatul Asrar berharap pelaksanaan ujian ini berjalan lancar dan untuk ke depannya semakin banyak santri yang dapat mengikuti ujian tersebut.(Linda/Wn)