Humas Kemenag Sinjai

Pendidik MIN 2 Sinjai Tekankan Displin dalam Kehidupan Sehari Hari Bagi Peserta Didik

Lappa, Sinjai Utara (Humas Sinjai) – Pelaksanaan upacara bendera menjadi kegiatan wajib dilaksanakan setiap hari senin, sebagai perwujudan nilai nasionalis dan cinta kepada Negera Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

Hal ini turut dilaksanakan oleh Ibtidaiyah Negeri (MIN) 2 Sinjai dengan menggelar upacara pada hari senin, diikuti peserta didik, pendidik dan tenaga kependidikan (PTK), berlangsung di halaman madrasah, jalan Slamet Riyadi, Kel. Lappa, Kec. Sinjai Utara, Kab. Sinjai. Senin, (02/09/2023)

Bertindak selaku pembina upacara, Rosmini Hamid memberikan apresiasi kepada pelaksana upacara. “Pertama ibu ingin memberikan apresiasi bagi yang menjadi pelaksana upacara hari ini karena melaksanakan tugas dengan baik, tetapi ibu harap jangan berpuas diri selalu berlatih agar lebih bagus lagi untuk kedepannya,” ujarnya.

Lebih lanjut, Rosmini Hamid berharap kepada para peserta didik agar selalu mengedepankan kedisiplinan dalam kehidupan sehari-hari.

“Ibu harap kedisiplinan di MIN 2 Sinjai lebih baik lagi, kita selaku anak madrasah tentunya harus menjadi contoh. Termasuk yang hari senin tidak lengkap, sebelum ke madrasah atributnya disiapkan agar tidak ada yang lupa seperti topi, buku pelajaran dan lainnya,” bebernya.

Diakhir, ia menegaskan agar seluruh warga madrasah dapat menjaga kebersihan, baik di lingkungan madrasah maupun di dalam kelas yang menjadi tanggungjawab bersama.

“Madrasah kita sudah semakin kinclong berkat kesadaran kita, jadi selalu dibiasakan setiap ada sampah diambil dan dibuang ketempat sampah yang telah disediakan. Karena ketika madrasah kita bersih tentu kembalinya ke diri kita sendiri, lebih nyaman belajar dan terhindar dari penyakit” kuncinya. (Nihan)


Daerah LAINNYA