Pemda Pinrang Gelar Sosialisasi Pendidikan Politik Di MAN Pinrang

Pemda Pinrang Gelar Sosialisasi Pendidikan Politik Di MAN Pinrang

Paleteang, (Humas Pinrang) – Dalam rangka memberikan pendidikan politik kepada peserta didik. Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Pinrang menggelar sosialisasi pendidikan politik. Kegiatan tersebut dilaksnakan di Masjid Al Khaerat MAN Pinrang jalan Bulu Pakoro Kelurahan Temmassarangnge Kabupaten Pinrang. Senin, (30/09/2024).

Kegiatan sosialisasi dihadiri oleh peserta didik MAN Pinrang yang duduk di kelas XII (Dua Belas) yang sudah memiliki hak pilih pada pemilihan kepala daerah (Pilkada) November mendatang.

Dikonfirmasi usai pelaksanaan sosialisasi, Wakil Kepala MAN Pinrang Bidang Humas Zainuddin menjelaskan bahwa pendidikan politik bagi siswa bertujuan agar mereka tahu tentang hak dan kewajibannya selaku warga Negara yang erat kaitannya dengan pemilukada.

“Pendidikan politik bagi siswa bertujuan agar mereka tahu tentang hak dan kewajibannya selaku warga Negara yang erat kaitannya dengan pemilukada. Yang paling penting pada pendidikan politik ini adalah siswa terhindar dari politik uang agar kita bersikap adil pada seluruh peserta pemilukada.” Ucapnya

Zainuddin juga berterima kasih kepada pemerintah daerah kabupaten Pinrang yang telah memberikan pendidikan politik kepada peserta didik MAN Pinrang.

 “Kami juga mewakili keluarga besar MAN Pinrang mengucapkan terima kasih kepada pemerintah daerah dalam hal ini Kesbangpol Pemda Pinrang yang telah memberikan pendidikan politik kepada peserta didik MAN Pinrang. Semoga ini menjadi bekal bagi anak-anak kita untuk bijak dalam memilih pemimpin.” Tambahnya. (Musakkir/Lentera)


Daerah LAINNYA