Pemanfaatan Waktu Ala Santri Tahfiz Putri MA PP Nurul Falah Bukukumba

Santri Tahfiz Putri MA PP. Nurul Falah Borongganjeng Bulukumba yang tengah menghadapi ujian Penilaian Akhir Tahun.

Borongganjeng, (Humas Bulukumba) - Santri Tahfiz Putri MA PP. Nurul Falah Borongganjeng Bulukumba yang tengah menghadapi ujian Penilaian Akhir Tahun atau PAT, tidak hanya memfokuskan diri untuk belajar agar dapat menjawab soal ujian dengan benar. Di samping itu, mereka juga memanfaatkan waktu untuk tetap mengulang hafalan atau murajaah di sela-sela waktu istirahat.

Ketika waktu istirahat tiba, mereka langsung bergegas untuk murajaah bersama di masjid Pondok Pesantren Nurul Falah. Mereka tidak ingin waktu yang begitu banyak dirampas oleh sesuatu yang sia-sia. Pokoknya setiap ada waktu luang, mereka langsung on the way menuju masjid.

Salah seorang Hafizah mengemukakan pendapatnya tentang manajemen waktu yang diterapkannya.

“Memanfaatkan waktu di sela-sela ujian untuk murajaah lumayan bisa membaca 1 halaman. Juga merupakan bentuk kesungguhan kami dalam mempersiapkan kado terindah untuk orang tua di surga kelak,” ucapnya di sela-sela murajaah hafalan, Sabtu (7/6/2022).

Sungguh mulia cita-cita mereka. Atas nama cinta kepada kedua orang tua, mereka rela meninggalkan hal-hal yang menyenangkan lainnya di waktu yang seharusnya digunakan untuk istirahat.

Juga, konsistensi yang mereka miliki membuat orang-orang menjadi pangling. Hambatan tak henti-hentinya menghadang mereka, termasuk rasa malas yang selalu datang tanpa mengucap salam. Tetapi, niat yang begitu kuat tidak semudah itu untuk digoyahkan oleh si biang kerok yaitu rasa malas. (yh/ARd)


Daerah LAINNYA