Pelaksanaan Upacara Bendera Berlangsung Khidmat di MIN 7 Bone

Kegiatan upacara bendera berlangsung khidmat di lapangan MIN 7 Bone

Macanang, (Humas Bone) - Kegiatan upacara bendera yang rutin dilaksanakan setiap hari senin di MIN 7 Bone sebagai awal untuk memulai aktivitas dalam tiap pekan. Kegiatan ini berlangsung di lapangan MIN 7 Bone yang diikuti oleh seluruh peserta didik mulai kelas I hingga kelas VI. Senin (17/10/2022)

Hadir dalam upacara tersebut, Koordinator Humas dan Kesiswaan Hasna beserta seluruh pendidik dan tenaga kependidikan MIN 7 Bone. 

Pelaksanaan upacara bendera di madrasah sebagai bentuk turut serta dalam mengenang dan menghargai jasa para pahlawan yang telah gugur membela negara kita. Oleh sebab itu, sebagai warga negara harus mengikuti upacara bendera dengan khidmat dan bersungguh-sungguh, sebagai bentuk pelaksanaan tanggung jawab seorang pelajar maupun aparatur negara.

Bertindak selaku petugas upacara adalah peserta didik kelas VIA dan VIB dibawah binaan St. Sanati dan Erniwati serta dibantu oleh guru lain yang ahli di bidangnya masing-masing. 

Muhammad Rapi Koordinator Kurikulum dan Sarana Prasarana bertindak selaku pembina upacara menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh pendidik atas dedikasinya dalam mendidik dan membina peserta didik hingga menjadi pribadi yang berIMTAQ. Harapan beliau juga diutarakan bahwa agar para pendidik tidak pernah bosan dan jenuh dalam memberikan arahan-arahan dan bimbingan yang sifatnya mendidik, sehingga madrasah kita ini menghasilkan output yang berguna bagi bangsa dan negara.  

Di akhir kegiatan, saat pembacaan doa yang dilantunkan dengan suara yang merdu dan menyejukkan hati oleh salah seorang peserta didik dari kelas VIB atas nama A. Salsabila Azzahra membuat suasana seketika itu hening yang mengisyaratkan bahwa seluruh peserta upacara dengan penuh khidmat mendengarkan dan turut melantunkan doa-doa terbaiknya. (Fitri/Hasna/Ahdi)


Daerah LAINNYA