Parepare, (Humas Parepare) – Siswa-siswi Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Kota Parepare kembali mengharumkan nama madrasah se-Kota Parepare atas prestasi yang diraih dalam ajang Kompetisi Sains Nasional yang diselenggarakan oleh CV Divya Cahaya Prestasi.
Pada ajang tersebut, MAN 1 Kota Parepare berhasil memboyong 21 medali dari berbagai mata pelajaran yang diperlombakan. Keduapuluh satu medali tersebut diraih oleh 17 siswa/i MAN 1 Kota Parepare. Empat diantaranya bahkan mempersembahkan 2 medali pada ajang kompetisi yang digelar sebagai rangkaian peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) tersebut.
Prestasi tersebut mendapat apresiasi dari berbagai pihak, bahkan Kepala MAN 1 Kota Parepare Muhammad Ridwan AR saat memimpin apel pagi hari Rabu, (31/52023) secara khusus menyampaikan apresiasinya kepada siswa/i yang telah berhasil membawa nama baik madrasah di setiap ajang kompetisi tingkat nasional baik di bidang akademik maupun non-akademik.
"Alhamdulillah saya sangat bahagia dan bangga atas prestasi siswa/i MAN 1 Kota Parepare. Terus semangat untuk raih prestasi sebagai wujud cinta, ibadah dan jati diri siswa madrasah. Semoga prestasi ini membawa keberkahan bagi kita semua dan kemajuan bagi MAN 1 Kota Parepare", ungkapnya.
Tidak lupa ia menyampaikan terima kasih kepada para guru yang telah membimbing para siswa sehingga dapat meraih prestasi yang mengharumkan nama madrasah khususnya MAN 1 Kota Parepare.
Semoga prestasi siswa/i MAN 1 Kota Parepare mampu memberikan motivasi belajar kepada siswa/i yang lain untuk lebih giat dan bersungguh-sungguh dalam meraih prestasi yang lebih baik lagi di masa yang akan datang.
Adapun nama-nama siswa/i MAN 1 Kota Parepare yang berhasil meraih prestasi yakni:
1. Siti Nur Rahmaniah Ridwan, meraih medali Emas pada mata pelajaran PPKN
2. Mutmainnah Humairoh Idris, meraih medali Emas pada mata pelajaran PPKN
3. Luthfiyana Mansyur, meraih medali Emas pada mata pelajaran PPKN
4. Sri Mulya Ramadahani, meraih medali Emas pada mata pelajaran Matematika
5. Suci Ramadhani, meraih medali Perak pada mata pelajaran Matematika
6. Khaerunnisa Rahman meraih 2 (dua) medali, yaitu medali Perak untuk mata pelajaran Matematika dan Medali Perunggu untuk mata pelajaran Bahasa Indonesia
7. Nur Fadiyah Anis yang berhasil meraih 2 (dua) medali yakni medali Perak untuk mata pelajaran Biologi dan Bahasa Inggris
8. Sukmawati meraih medali Emas mata pelajaran Fisika
9. Maulidyah berhasil meraih 2 (dua) medali yakni medali Emas pada mata pelajaran Geografi dan Astronomi
10. Muhammad Fauzan meraih medali Perak mata pelajaran Kimia
11. Nurul Auliah meraih medali Perak mata pelajaran Fisika
12. Muhammad Aril meraih medali Perunggu mata pelajaran Biologi
13. Wahdaniyah Mardani meraih medali Perunggu mata pelajaran Biologi
14. Putri Eriko Tifani meraih 2 (dua) medali yakni medali Perunggu mata pelajaran Ekonomi dan Bahasa Inggris
15. Maulidya Azzahrah meraih medali Perunggu mata pelajaran Kimia
16. Nurul Arafah Aras meraih medali Perunggu mata pelajaran Sosiologi, dan
17. Hany Nur Afifah meraih medali Perunggu mata pelajaran Bahasa Indonesia.
Untuk diketahui, dalam rangka memperingati Hardiknas, CV Divya Cahaya Prestasi mengadakan Kompetisi Sains Nasional yang diikuti oleh siswa/i SMA sederajat di seluruh Indonesia. Proses pendaftaran Kompetisi Sains Nasional ini dilaksanakan pada tanggal 25 April – 25 Mei 2023 dan proses pelaksanaan lomba dilaksanakan 26-28 Mei 2023 serentak di seluruh wilayah Indonesia secara online.(Akbar/Wn)