ANBK

MA Arango Jalani Gladi Bersih ANBK

MA Arango Jalani Gladi Bersih ANBK, Senin, (22/8/2022). (Foto: Humas MA Arango)

Arango, Sinjai Barat (Humas Sinjai) – Peserta didik Madrasah Aliyah (MA) Al-Ittihad Wattaqaddum Arango menjalani gladi Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) yang bertempat di laboratorium komputer, dimulai pada pukul 07.30 s.d. 16.00 Wita, Senin, (22/8/2022).

Peserta didik yang mengikuti ANBK adalah dari kelas XI (sebelas) sebanyak 30 (tiga puluh) orang dan terbagi ke dalam 3 (tiga) sesi. Masing-masing sesi diikuti oleh 10 (sepuluh) orang peserta. Sesi pertama berlangsung mulai pukul 07.30 s.d. 09.30 Wita, sesi kedua berlangsung pada pukul 10.30 s.d. 12.30, dan sesi ketiga berlangsung pada pukul 14.00 s.d. 16.00 Wita.

Materi yang diujikan pada hari pertama gladi ANBK adalah literasi dan survey karakter. Peserta didik disajikan soal-soal bacaan untuk dianalisis dan dijawab secara kritis. Setiap soal memiliki batas waktu pengerjaan. Jika waktu telah habis sementara peserta didik belum memberikan jawaban, maka secara otomatis soal akan berlanjut ke halaman berikutnya.

“Saya rasa soalnya lumayan susah karena kita harus membaca teks yang panjang dan harus teliti betul agar bisa memahami maksudnya,” ucap Aril Afandhi, salah seorang peserta gladi.

Demikianlah gladi ANBK hari pertama di MA Arango dapat dikatakan berjalan dengan lancar. Sekalipun ada kendala kecil, tetapi itu tidak mengganggu jalannya pelaksanaan gladi tersebut.


Daerah LAINNYA