Langnga, (Humas Pinrang) – Terciptanya generasi Qur'ani tidak harus selalu berasal dari kegiatan di tempat besar atau megah. Hal ini dibuktikan dalam acara lomba taddarus anak tingkat SD yang dilaksanakan di Kelurahan Langnga, Senin, 2 September 2024. Acara tersebut menjadi momentum penting dalam mendorong minat belajar Al-Qur'an sejak dini.
Kegiatan ini mendapatkan apresiasi yang tinggi dari masyarakat setempat. Ustadz Subhan, Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Cempa, yang turut hadir dalam kegiatan tersebut, menyampaikan bahwa lomba ini dapat menjadi salah satu sarana efektif untuk mendorong anak-anak agar lebih rajin belajar Al-Qur'an.
“Jika kegiatan seperti ini digalakkan, maka akan tercipta ruang-ruang yang mendorong anak-anak untuk lebih giat dan rajin belajar Al-Qur'an. Ini adalah langkah awal yang sangat penting dalam membentuk generasi Qur'ani,” ujar Ustadz Subhan.
“Selain sebagai ajang kompetisi, lomba taddarus ini juga diharapkan dapat menanamkan kecintaan terhadap Al-Qur'an sejak usia dini, sekaligus menjadi langkah awal menuju pembinaan akhlak yang mulia.” tambahnya
Dengan antusiasme masyarakat dan dukungan dari berbagai pihak, lomba taddarus di Kelurahan Langnga diharapkan dapat menjadi contoh bagi wilayah lain dalam menciptakan kegiatan keagamaan yang sederhana namun berdampak besar. (Cubu)