Kemenag Maros

Lima Kafilah Maros Tampil pada Hari Kedua STQH 33 Sulsel

Kafilah Maros, Muslimin saat tampil cabang 100 hadist di aula PKK Selayar (foto: ceril)

Selayar (Humas Maros)-Memasuki hari kedua STQH ke-33 Provinsi Sulsel, kafilah Maros tampil di lima cabang lomba. Hafalan 1 juz putri, 100 hadist tanpa sanad putra, dan hafalan 30 juz putri. Berdasarkan rilis jadwal, cabang lomba ini akan dimulai pukul 08.00, Kamis (4/5/2023).

Selanjutnya, pada pukul 13.30 kafilah Maros M. Ihsan Ainun Mubarak, akan tampil untuk hafalan 10 juz dan untuk jadwal malam harinya, Azizah Lutfiah Syam akan tampil cabang tilawah dewasa putri.

Secara berurutan lomba dilangsungkan di: Ruang Pola Kantor Bupati, aula gedung PKK, aula Kodim 1415, dan gedung PGRI serta Pendopo Deskranasda.

Untuk cabang lomba hafalan 30 juz putri dan hadist 100 dengan sanad, Nurul Farah Ain dan Al-Qhoiril Muslimin tampil urutan ke-7. Pun demikian dengan Zahratul Awaliyah Jamal untuk cabang hafalan 1 juz putri yang juga tampil di urutan ke-7.

Terpantau di aula Kodim 1415 Selayar, sembari menunggu tampil, bersama peserta dari kabupaten/kota lainnya, Nurul Farah terus membaca Al-Qur’an kecil di tangannya.

Tampil mulai pukul 09.38 hingga 09.55 Nurul Farah berhasil melanjutkan ayat-ayat suci yang dibaca juri/dewan hakim di panggung lomba. (Ulya)

 

 


Daerah LAINNYA