Parepare, (Humas Parepare) – Ketua Umum Pengurus Wilayah Darud Dakwah wal Irsyad (PW DDI) Provinsi Sulawesi Selatan, yang juga sebagai Wakil Direktur Pascasarjana UIN Alauddin Makassar, KH. Andi Aderus Banua melantik 4 Kepala Madrasah yang berada di bawah naungan DDI di Kota Parepare. Pelantikan berlangsung di Gedung Islamic Center pada Ahad malam, 5 Maret 2023.
Pelantikan berlangsung khidmat, dihadiri oleh Wali Kota Parepare yang diwakili oleh Kabag Kesra; Kepala Kantor Kemenag Parepare, H. Fitriadi; Kasubbag TU, Syaiful Mahsan; Kasi Bimas Islam, H. Muh. Amin yang juga selaku Ketua PD DDI Kota Parepare, Kasi PD Pontren, Hamka; Kasi PAI, H. La Jami; Ketua MUI Kota Parepare; Tokoh Agama; Pengurus DDI Kota Parepare; Kepala Madrasah; Guru-Guru Madrasah serta sejumlah santri.
Prosesi pelantikan diawali dengan pembacaan nama-nama kepala madrasah yang dilantik dan dilanjutkan dengan pembacaan ikrar bagi kepala madrasah yang dilantik. Adapun ikrar yang dibacakan yakni “siap dan bertanggungjawab sebagai kepala madrasah, menjaga nama baik organisasi dengan mengusung semangat addariah, melaksanakan program kerja organisasi secara amanat, dalam lingkup pengurus daerah DDI Kota Parepare".
Usai pembacaan ikrar, selanjutnya keempat kepala madrasah dilantik dan dikukuhkan sebagai kepala madrasah oleh Ketua Umum PW DDI, KH. Andi Aderus Banua. Pelantikan yang disertai dengan harapan agar keempat kepala madrasah tersebut dapat bertugas dengan sebaik-baiknya dan mengabdi untuk ummat.
Kakan Kemenag Parepare, H. Fitriadi mengucapkan selamat dan menyampaikan dukungannya terhadap 4 Kepala Madrasah yang telah dilantik.
“Sinergitas Kementerian Agama dengan DDI senantiasa terjalin, empat kepala madrasah yang dilantik tadi merupakan pegawai Kemenag. Saya selaku kepala kantor mendukung pelantikan 4 kepala madrasah tersebut dan berharap dengan pelantikan tadi semua kepala madrasah wajib melanjutkan pendidikannya,”harap Pengurus DDI Kabupaten Soppeng ini.
Salah seorang Kepala Madrasah yang telah dilantik, Sinar menyampaikan rasa syukur atas pelantikan ini dan berharap semoga dapat menjalankan tugas dengan baik.
“Berdasarkan SK PD DDI lingkup Kota Parepare, saya bertugas sejak tanggal 25 Januari 2023 di MTs DDI Labukkang, alhamdulillah hari ini sudah dilantik sebagai Kepala Madrasah. Kepala madrasah merupakan amanah yang harus dilaksanakan dengan penuh tanggung jawab dan harus selalu dijaga dengan sebaik-baiknya,”ujar Mantan Kepala MI DDI Labukkang ini.
Adapun keempat Kepala Madrasah yang dilantik adalah sebagai berikut:
1. Nuraisyah Syam, S.Ag sebagai Kepala MTs DDI Taqwa
2. Sinar, S.Pd.I sebagai Kepala MTs DDI Labukkang
3. Agusman Ta,ong, S.Pd I.,M.Pd.I sebagai Kepala MI DDI Labukkang
4. Saenong, S.Pd.I sebagai Kepala MA DDI Taqwa
Pada kesempatan tersebut, selain pelantikan Kepala Madrasah, juga dilaksanakan pelantikan Pengurus Cabang dan pelantikan Badan Otonom Fatayat DDI.(Risna/Wn)