Masa Ta'aruf Siswa Madrasah (MATSAMA)

Kenalkan Ciri Khas Madrasah Kepada PDB, MIN 3 Sinjai Gelar MATSAMA

MIN 3 Sinjai Gelar MATSAMA, Senin (18/7/2022). (Foto: Kontributor Humas MIN 3 Sinjai)

Pasir Putih, Sinjai Borong (Humas Sinjai) – Hari pertama masuk madrasah pasca libur semester genap, Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 3 Sinjai mengadakan kegiatan Masa Ta’aruf Siswa Madrasah (MATSAMA) bagi peserta didik baru (PDB), Senin (18/7/2022).

Kegiatan MATSAMA ini diikuti 25 orang peserta didik kelas 1 (satu) tahun pelajaran 2022/2023, terdiri dari 14 orang laki-laki dan 11 orang perempuan dan akan berlangsung selama 3 (tiga) hari kedepan bertempat di ruang kelas 1 (satu).

Kepala MIN 3 Sinjai Masna Intan menyebutkan, tujuan diadakannya kegiatan MATSAMA ini yaitu, untuk mengenalkan lingkungan madrasah, pendidik dan tenaga kependidikan madrasah, fasilitas madrasah, nilai dan tata tertib madrasah, serta apa yang menjadi ciri khas MIN 3 Sinjai kepada para peserta didik baru, jelasnya.

Ia menambahkan, suatu kesyukuran bahwasanya untuk tahun ajaran ini, dapat dikatakan MIN 3 Sinjai kembali mendapatkan kepercayaan dari masyarakat dengan menitipkan anak-anaknya untuk menuntut ilmu dan dibimbing di madrasah ini di bandingkan ke sekolah umum lainnya, tambahnya.

Sementara itu, guru kelas 1 Norma mengatakan, kegiatan ini akan berlangsung selama 3 (tiga) hari berturut-turut untuk pengenalan para pendidik dan lingkungan madrasah.

“Selamat datang dan bergabung di lingkungan MIN 3 Sinjai untuk peserta didik kelas 1, semoga dapat mengikuti pembelajaran dengan baik di madrasah ini. Serta kita berharap anak-anak semua dapat menjadi peserta didik yang pintar, sholeh dan sholehah, berkualitas serta selalu berakhlak mulia,” ucap Norma.

Kegiatan MATSAMA di hari pertama ini yang dimulai dari jam 07.30 s.d. 10.00 Wita terselengggara dengan lancar dan tertib, dan mendapat antusias dari peserta didik baru. (A.Q)


Daerah LAINNYA