Upacara Bendera

Kamad MTsN 3 Sinjai Sharing Kiat Sukses Bagi Peserta Didik

Kamad MTsN 3 Sinjai Sharing Kiat Sukses Bagi Peserta Didik

Talle, Sinjai Tengah (Humas Sinjai) – Kelas IX-C (sembilan-c) kampus Talle terlihat tengah mengibarkan sang saka merah putih di halaman Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 3 Sinjai pada Senin (12/9/2022) pagi tadi. Bertindak sebagai pembina upacara adalah Kepala Madrasah (Kamad) MTsN 3, H. Muh. Jamil.

Dalam amanatnya, H. Muh. Jamil menyampaikan beberapa kiat-kiat untuk bekal peserta didik dalam menggapai kesuksesan di kemudian hari. “Ananda semua yang hadir di madrasah ini adalah salah satu bukti bahwa ananda ingin sukses di kemudian hari. Namun, kesuksesan itu tidak serta merta datang begitu saja. Tentu ada usaha yang ananda harus lakukan,” tuturnya.

“Salah satu kiat sukses itu adalah dengan ilmu. Ilmu yang ananda dapatkan dari guru-guru ananda harus ananda amalkan dalam kehidupan sehari-hari. Ilmu yang tidak diamalkan itu tidak akan berkah ataupun bertambah, melainkan akan semakin berkurang,” tuturnya lagi.

“Yang saat ini ananda lakukan adalah dengan mematuhi aturan yang ada di madrasah. Di dalam janji peserta didik yang ananda sebutkan tadi itu wajib ananda penuhi. Tidak ada gunanya ilmu yang ananda terima jika ananda tidak bersyukur kepada sang pemilik ilmu, yaitu Allah SWT. Laksanakan kewajiban kalian sehari semalam, InsyaaAllah Allah SWT senantiasa melimpahkan Rahmat dan kemudahan dalam menuntut ilmu,” kuncinya.

Upacara ini merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan setiap hari Senin pagi sebelum pembelajaran jam pertama dimulai. Dihadiri oleh tenaga pendidik dan kependidikan beserta seluruh peserta didik kelas VII (tujuh) s.d IX (sembilan) di halaman madrasah kampus Talle.


Daerah LAINNYA