Maccorawalie, (Humas Pinrang) – Kantor Kementerian Kabupaten Pinrang menggelar sosialisasi Dana BOS dan Emis dengan narasumber dari Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Selatan, Sabtu, (31/08/2024)
Kegiatan berlangsung di Aula Kantor Kemenag Kab. Pinrang yang dihadiri oleh Kasi Penmad Kemenag Pinrang, Ramli Alias, dan para Kepala Madrasah Negeri maupun Swasta serta bendahara madrasah.
Kasi Penmad Kemenag Pinrang, Ramli Alias mengucapkan terima kasih dan selamat datang kepada Tim Verifikasi Dana BOS dan Emis Kanwil Kemenag Prov. Sulsel yang telah berkenan hadir di Kantor Kemenag Kabupaten Pinrang “Semoga dengan kedatangan Tim Verifikasi Dana BOS ini, kita dapat bertanya langsung kepada mereka bagaimana pelaksanaan dana BOS Madrasah yang benar dan tepat untuk Tahun Anggaran 2024 nanti," harapnya.
Sriyanti salah satu Tim Verifikasi Dana BOS menyampaikan agar pelaksanaan dana BOS Madrasah itu harus benar-benar dilaksanakan sesuai petunjuk teknis yang telah kami berikan. “Untuk setiap laporan dana BOS harus diserahkan langsung ke Kantor Kemenag Pinrang tepat waktu” ucap Sriyanti. Ia menghimbau untuk seluruh madrasah baik negeri maupun swasta yang ada di Kab. Pinrang untuk segera mengumpulkan LPJ manual tahap I.
“Kami berharap kepada semua madrasah agar menyelesaikan LPJ tahap I untuk bisa mengajukan pencairan dana BOS Tahap II Tahun Anggaran 2024. Ini dilakukan agar kami bisa langsung memprosesnya" tegas Sriyanti.
Kepala MI DDI Awang Awang, Eni, yang turut menghadiri sosialisasi itu didampingi oleh Nurfadillah selaku Bendahara BOS madrasah, sangat mengapresiasi kedatangan Tim Verifikasi dari Kanwil ini. “Semoga dengan kedatangan beliau dapat memberikan kontribusi positif terutama dalam penyaluran dan penggunaan anggaran yang tepat guna serta dapat dibuktikan secara administrasi dalam Laporan Pertanggung Jawaban (LPJ)” pungkasnya (Nurfadillah)